Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

UPDATE Kasus Prostitusi Online Artis TA, Sudah Dipulangkan dan Dikenai Wajib Lapor sebagai Korban

Hingga saat ini pihak kepolisian telah menetapkan 3 orang tersangka dalam kasus prostitusi artis online ini.

Editor: Sesri
Kompas.com/ Agie Permadi
Artisi selegram sekaligus model berinisial TA, diduga terlibat prostitusi online di Bandung diamankan polisi. 

George, manajer Tania Ayu, mengaku antara percaya dan tidak percaya mendengar kabar tersebut.

Sebab, meski sebagai manajer, George tak mengetahui kehidupan pribadi Tania Ayu.

"Antara percaya tidak percaya karena tahunya (kegiatan) mereka biasa aja dan liburan, aku tahunya dari Instagram mereka," ucap George saat dihubungi awak media, Kamis (17/12/2020).

Sepengenalan George sebagai manajer pekerjaan, Tania adalah pribadi yang baik dalam menjalankan pekerjaannya.

"Kalau aku pribadi ngenal dia baik, sejauh ini kalau ada kerjaan mengenal dia baik, biasanya yang deket tuh asisten aku satu lagi," tutur George.

"Karena dia yang suka kalau ada syuting asisten aku yang nemenin, kalau aku hanya sekedar memberikan kerjaan tapi biasanya asisten aku yang dampingin mereka," terangnya.

Hingga kini pihak manejer Tania Ayu masih mencari tahu perihal kabar kurang sedap tersebut.

(Tribunnews.com/Endra Kurniawan/Pravitri Retno W/Bayu Permana, Tribun Jabar/Mega Nugraha, Kompas.com/Agie Permadi)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul UPDATE Kasus Prostitusi Online: Artis TA Dibebaskan dan Dikenai Wajib Lapor sebagai Korban, 

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved