Galaxy Note S21 Series Hadirkan 3 Varian Baru,Konsumen di Pekanbaru Sudah Bisa Pesan Hari Ini
Galaxy Note S21 Series mulai bisa dipesan oleh konsumen di Pekanbaru sejak hari ini Kamis (14/1/2021)
Penulis: Alex | Editor: Nurul Qomariah
Layar dengan resolusi 3.200 x 1.440 pixel ini juga dilindungi dengan Corning Gorilla Glass Victus.
Sedangkan pada Galaxy S21, Samsung membekalinya dengan Snapdragon 888 untuk varian yang dijual di Amerika Serikat, dan Exynos 2100 untuk pasar lainnya.
Hanya akan ada satu pilihan RAM yang ditawarkan yaitu 12 GB, dengan tiga opsi memori internal yaitu 128 GB, 256 GB dan 512 GB
Lalu pada bagian baterai, disamatkan daya sebesar 5.000 mAh yang didukung pengisian cepat 45W, pengisian nirkabel cepat, speaker stereo, sertifikasi IP68, 5G, Wi-Fi 6 dan Bluetooth 5.0.
Z Fold 2 Hadir dengan Layar Lebih Luas
Produk Samsung Galaxy Z Fold 2 yang banyak diperbincangkan di dunia smartphone sebelumnya, kini sudah bisa didapatkan di Pekanbaru, dengan harga Rp33.888.000.
Front Liner Samsung Store Living World Pekanbaru Novia Magdalena mengatakan, Galaxy Z Fold 2 bisa didapatkan secara langsung tanpa mesti indent terlebih dulu.
"Kini konsumen di Pekanbaru bisa langsung dapatkan di store Samsung Living World Pekanbaru, karena produknya sudah ready, dengan harga Rp33.888.000," kata Novia.
Dikatakan Novia, produk Galaxy Z Fold 2 merupakan perangkat layar lipat ketiga Samsung yang baru pada awal September 2020.
"Galaxy Z Fold 2 menjadi penerus Galaxy Fold yang dirilis tahun 2019 lalu dan dikombinasikan dengan kemampuan yang ada pada Galaxy Z Flip," ujarnya.
Dari segi tampilan, dikatakan Novia Galaxy Z Fold 2 hadir dengan layar yang lebih luas ketimbang pendahulunya. Galaxy Z Fold 2 memiliki layar 7,6 inci, yang 1,12x lebih besar ketimbang Galaxy Fold (7,3 inci).
"Selain itu, bagian layar dalam Galaxy Z Fold 2 kini mengusung desain Infinity O display dengan sebuah lubang kamera. Bezel pun 27 persen lebih tipis dibandingkan dengan Galaxy Fold," imbuhnya.
Tidak hanya itu, Samsung juga menggunakan material berbeda untuk layar Galaxy Z Fold 2.
Yakni memakai material kaca bernama Ultra Thin Glass (UTG) seperti yang digunakan pada Galaxy Z Flip.
"Untuk tingkat kecerahan Galaxy Z Fold 2 lebih tinggi, yakni untuk mode high brightness mencapai 700 nits," ulasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/galaxy-s21-series.jpg)