MotoGP 2021
Peluang Valentino Rossi Membalap di Sirkuit Mandalika Terbuka, Indonesia Masuk Daftar MotoGP 2021
Peluang Sirkuit Mandalika jadi tuan rumah MotoGP 2021 semakin terbuka setelah Thailand mengundurkan diri.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Peluang Sirkuit Mandalika jadi tuan rumah MotoGP 2021 semakin terbuka setelah Thailand mengundurkan diri.
Yang terbaru, peluang Sirkuit Mandalika di Nusa Tenggara Barat (NTB) jadi tuan rumah makin terbuka menyusul sirkuit Termas de Rio Hondo Terbakar.
Dilansir dari Sky Sport Italia, Rabu (10/2/2021), sirkuit di Argentina itu terbakar hebat, dan menghancurkan bagian atas pit, ruang pers, area VIP, dan kabin.
Sirkuit Termas de Rio Hondo, yang telah menjadi tuan rumah GP Argentina sejak 2014 silam.
Petugas pemadam kebakaran mencoba menyelamatkan museum yang didedikasikan untuk Juan Manuel Fangio, pembalap Argentina yang bersejarah (juara dunia Formula 1 pada tahun 1951, 1954, 1955, 1956 dan 1957).
Tidak ada korban dalam kejadian ini, Investigasi sedang dilakukan oleh otoritas lokal untuk memahami apakah kebakaran itu terjadi secara sengaja atau tidak.

Akibat kejadian ini agenda MotoGp 2021 di Argentina akan terganggu.
Indonesia akan semakin diuntungkan mengingat Sirkuit Mandalika masuk dalam agenda cadangan MotoGP 2021.
Peluang Valentino Rossi Raih Juara Dunia Musim Ini
Valentino Rossi akan merayakan ulang tahun yang ke-42 tahun ini.