Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Ngakak Gaes, Pria Ini Pasang Paku di Jok Motor, Gara-gara Sering Dituduh Pacar Boncengin Cewek Lain

Ceweknya curiga, pria ini paku jok motor, Foto jok sepeda motor pemuda asal Magelang yang dipenuhi paku, mendadak viral di media sosial

facebook/Khoirul-Anam
Viral Pria Magelang Pasang Puluhan Paku di Jok Motor Gara-Gara Sering Dituduh Pacar Boncengkan Wanita Lain 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Aksi ngakak dan tak biasa dilakukan oleh seorang pria.

Hal ini dikarenakan ceweknya yang selalu menaruh kecurigaan.

Ia memasang paku di bagian jok belakang motornya, dan hanya menyisakan sedikit di bagian depan sebagai tempat duduk.

Foto jok sepeda motor pemuda asal Magelang yang dipenuhi paku itu pun mendadak viral di media sosial.

Foto-foto jok sepeda motor penuh paku itu diunggah oleh akun Facebook Khoirul Anam pada 20 Maret 2021 lalu.

Bukan tanpa alasan, pemilik motor itu sengaja memasang banyak paku di jok motornya karena sering dicurigai sang kekasih.

Dalam postingannya itu Khoirul Anam membagikan lima foto sekaligus.

Mulai dari foto saat pemasangan puluhan paku di jok belakang.

Hingga saat ia menaiki sepeda motornya dengan bagian jok belakang penuh dengan paku.

Dalam keterangan yang dituliskan, ia sengaja memasang paku di jok motornya karena sering dituduh pacarnya memboncengkan wanita lain.

"Kamu selalu nuduh aku boncengin cewek lain..kalau motorku sudah tak modif begini kamu masih mau nuduh aku lg..aku cowok setia deg #sulekersss #senimanfotonyeleneh" tulisnya.

Sedangkan pada unggahan berikutnya, memperlihatkan dirinya memboncengkan pacarnya dengan motor tersebut.

Sang kekasih tidak bisa duduk membonceng di belakang seperti biasa dan harus duduk di depan sambil berjongkok.

"Makanya jadi cewek jangan posesif Intan Shinta kalau jok motorku udah tak modif repot sendiri kan kalau mau pergi... #sulekersss #senimanfotonyeleneh" tulisnya.

Postingan Khoirul Anam ini pun mendapat banyak komentar dari para netizen.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved