Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

The Power Of Emak-Emak! Bawa Motor dengan Tangan Satu, Gendong Anak & Bawa Lari Burung Pak Polisi

Dalam melancarkan aksinya, pelaku mengendarai sepeda motor sambil menggendong seorang balita.

ISTIMEWA
Sebuah tangkapan layar CCTV video viral menggambarkan seorang ibu yang nekat mencuri burung murai batu beserta sangkarnya, di Perumahan Villa Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi. 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Aksi emak-emak ini sungguh membuat geleng kepala.

Dia terekam kamera pengintai membawa lari burung berikut sangkarnya.

Aksi nekat itu terjadi terjadi di Perumahan Villa Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Video emak-emak curi burung murai itu viral di media sosial.

Dalam melancarkan aksinya,pelaku terbilang nekad.

Dia mengendarai sepeda motor dengan tangan satu.

Juga, sambil menggendong seorang balita.

Burung murai seharga Rp 3 juta yang dicuri pelaku diketahui milik seorang anggota polisi.

Baca juga: Akui Video Viral Lagi Nyabu Itu Dirinya, Anggota Dewan: Waktu Masih Jadi Aliran Sesat

Baca juga: Satu Dokter RSD Madani Pekanbaru Meninggal Akibat Covid-19, Dinkes: Waspadai Potensi Penularan

Baca juga: Sempat Disebut Pergi dengan Pria Lain,Siti Hamidah yang Hamil Tua Ditemukan Dikubur di Septic Tank

Perempuan itu tampak mengenakan kerudung ungu dipadu baju pink.

Ketua RT setempat Waluyo Haryanto mengatakan, peristiwa itu terjadi Jumat (4/6/2021) sekitar pukul 09.20 WIB.

"Iya itu kejadian Jumat lalu," kata Waluyo, Senin (7/6/2021).

Menurut dia, jika dilihat dari wajahnya yang terekam CCTV pelaku bukan warga setempat.

Diduga pelaku telah menguasai situasi di lokasi lantaran beraksi saat petugas keamanan sedang berkeliling komplek.

”Pelaku bukan warga setempat, tapi kemungkinan warga dekat sini juga. Soalnya pelaku memanfaatkan momen, saat petugas berkeliling," ujarnya.

Dia menuturkan, aksi itu dicurigai warga setempat karena burung yang dibawa bukan miliknya.

Baca juga: Teroris KKB Papua Ancam Tembak Mati Pendatang, Nyawa Warga Non-Papua Terancam

Baca juga: Inter Milan Goyang! Perburuan Hakimi Makin Panas, Chelsea Tawarkan 2 Pemain Plus Uang

Baca juga: BREAKING NEWS: Satu Dokter di RSD Madani Pekanbaru Meninggal Akibat Covid-19

Sebuah tangkapan layar CCTV video viral menggambarkan seorang ibu yang nekat mencuri burung murai batu beserta sangkarnya, di Perumahan Villa Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi.
Sebuah tangkapan layar CCTV video viral menggambarkan seorang ibu yang nekat mencuri burung murai batu beserta sangkarnya, di Perumahan Villa Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi. (ISTIMEWA)

Warga itu juga merasa heran karena seorang perempuan membawa burung beserta sangkarnya tersebut.

"Warga curiga juga dan sempat laporkan ke rumah pemilik burung itu. Benar saja hilang dicuri," ujarnya.

Atas kejadian tersebut, sang pemilik burung yang anggota Polsek Cikarang Barat menderita kerugian hingga sekitar Rp 3 juta.

Baca juga: Dikabarkan Akan Jalani Program Hamil Pasca Keguguran, Krisdayanti Bocorkan Kondisi Aurel Hermansyah

Baca juga: MENGUAK TEKA-TEKI Wanita Hamil Tua yang Dikubur di Septic Tank: Siapa Siti Aminah?

Kejadian ini belum dilaporkan ke pihak Kepolisian, karena korban juga anggota polsek setempat.

”Belum lapor polisi, karena pemiliknya itu kan anggota polsek. Jadi informasinya itu lagi mau ditelusuri dulu karena ada ibu-ibu sering melihat ibu-ibu itu," katanya.

Sementara Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi, Kompol Yulianto mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti aksi pencurian tersebut.

"Tentu pasti teman-teman polsek tindaklanjuti peristiwa pencurian itu untuk mencari pelakunya," ujar Yulianto.

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul MIRIS, Seorang Ibu Sambil Gendong Balita Curi Burung Beserta Sangkarnya Milik Polisi di Bekasi

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved