Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Sadar Instituri Polri Jadi Sorotan, Jenderal Pol Listyo Curhat Begini

Saat peresmian revitalisasi Museum Polri itu, Listyo pun mengatakan, Polri memiliki peran dalam meraih dan mempertahankan kemerdekaan RI

Tangkapan Layar Youtube Kompas TV
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan pesan tegas kepada jajarannya untuk tidak main-main dan tidak melanggar hukum. 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Saat ini, institusi Polri menjadi sorotan usai berbagai peristiwa yang terjadi.

Seperti Kapolres Nunukan aniaya anggota, Polisi banting mahasiswa, Kapolsek Parigi diduga perkosa anak tersangka dan kasus lainnya.

Melihat kondisi itu, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo buka suara.

Dia mengingatkan anggota polisi agar bersikap bijaksana dan profesional dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

Ia ingin polisi dicintai sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.

"Ke depan saya inginkan polisi dicintai, karena kita melindungi dan mengayomi masyarakat.

Karena itu Polri hadir di tengah-tengah masyarakat itu yang ingin kita ciptakan," kata Sigit saat meresmikan revitalisasi Museum Polri, dikutip dari keterangan tertulis, Rabu (27/10/2021).

Listyo mengatakan, tindakan tiap anggota polisi berpengaruh terhadap citra institusi Polri.

Ia menegaskan, agar semangat perubahan melalui konsep "Presisi", yaitu prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan, diimplementasikan setiap saat.

"Setiap tindakan yang dilakukan oleh seorang polisi, hal itu akan berdampak pada citra dari Polri," ujarnya.

Saat peresmian revitalisasi Museum Polri itu, Listyo pun mengatakan, Polri memiliki peran dalam meraih dan mempertahankan kemerdekaan RI.

Ia mengatakan, nilai-nilai itu harus terus tertanam pada tiap individu anggota polisi.

Di masa kini, lanjut Listyo, seluruh jajaran harus mampu mengukir sejarah sendiri. Ia menegaskan, agar sejarah yang dicatat merupakan sejarah yang penuh prestasi.

"Karena itu pilihan kita bagaimana, pada saat ini kita mengukir sejarah.

Kita mencatat dalam buku putih sejarah dengan prestasi-prestasi dengan hal yang baik untuk organisasi kita, karena ini akan dikenang ke depan oleh generasi penerus kita," katanya.

( Tribunpekanbaru.com / Kompas )

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved