Video Berita
VIDEO Mobil Suzuki Ertiga Disambar Kereta Api, Pasangan Suami Istri Selamat
Sopir mobil Reza Rahmat Azhari (32) berserta istrinya, Mega Restanto Putri (26) berhasil keluar dari mobil, sebelum KA menghantam mobilnya.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Sebuah mobil Suzuki Ertiga ditabrak kereta api (KA) di perlintasan, Jalan A Yani, Menanggal, Gayungan, Surabaya, Minggu (5/12/2021) pagi.
Beruntung dua orang yang berada di dalam mobil bisa keluar sebelum tabrakan terjadi.
Tidak ada korban dalam insiden mobil Suzuki Ertiga bernopol W-1636-SQ yang ditumpagi oleh pasangan suami istri itu.
Mobil tersebut berisi dua orang termasuk sopir, yang merupakan pasangan suami istri (pasutri).
Mereka bernama Reza Rahmat Azhari (32), dan istrinya, Mega Restanto Putri (26).
Keduanya merupakan warga Tropodo, Waru, Sidoarjo.
Sopir mobil Reza Rahmat Azhari (32) mengungkapkan, dirinya berserta istri, Mega Restanto Putri (26) berhasil keluar dari mobil, sebelum KA menghantam mobil yang dikendarainya.
Warga Tropodo, Waru, Sidoarjo itu, juga mengatakan, dirinya dan sang istri tidak mengalami luka sedikitpun.
Hanya saja, Mega istrinya, masih dalam keadaan syok, tapi kini sudah mendapat pendampingan dari Tim Medis Dinas Kesehatan Kota Surabaya. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunlampung.com