Liga 1
Skor dan Update Klasemen Liga 1 Usai Bali United Hajar Persipura Jayapura, Serdadu Tridatu Melejit
Bali United sukses menyalip Arema FC dari puncak klasemen usai mereka menghajar Persipura Jayapura di lanjutan pertandingan Liga 1, Kamis (24/2/2022)
Penulis: Budi Rahmat | Editor: Budi Rahmat
TRIBUNPEKANBARU.COM- Hasil pertandingan Bali United vs Persipura jayapura dalam lanjutan Liga 1 yang berlangsung, Kamis (24/2/2022).
Bali United hanya mampu bermain imbang di babak pertama. Hasil yang membikin mereka hanya mendapatkan satu poin saja.
Meski demikian, satu poin yang didapatkan Bali United sudah cukup membawa mereka naik ke posisi puncak menggantikan Arema FC.
Poin keduanya sama yakni 55. hanya saja, Bali United unggul agregat dibandingkan Arema.
Sedangkan Persipura masih tertahan di posisi 16 dengan 23 poin
Berikut Ini Klasemen Liga 1 Terbaru usai Pertandingan Bali United vs Persipura di Babak Pertama
Bali United 57 poin
Arema FC 55 poin
Persib Bandung 53 poin
Bhayangkara 53 poin
Persebaya 51 poin
Borneo 39 poin
Persija Jakarta 38 poin
PSIS Semarang 35 poin
Persik Kediri 33 poin
Persita 33 poin
Ulasan Pertandingan
Bali United sukses mendapatkantiga poin saja di babak pertama setelah merekahajar Persipura Jayapura.
Hasil yang membawa mereka mampu menyalip Arema FC dari puncak klasemen.
Bali United yang bermain di markas sendiri sejak menit awal melakukan serangkaian serangan.
Hanya saja mereka kesulitan mendapatkan gol karena penyelesaian akhir dan ketatnya pertahanan Persipura.
Tim yang datang sebagai tamu itu, berusaha untuk bermain aman dengan banyak di garis pertahanan.
Bali United yang tak ingin kehilangan poin penuh terus berusaha dari semua lini.
Beberapa peluang baik mereka dapatkan. Namun, urung menjadi gol yang diharapkan.
Kenyataannya, mereka hanya bisa masuk ke kotak 16 besar namun sulit menembus sampai ke 12 pas.
Meski demikian, Bali United masih tenang karena mereka masih mampu mendapatkan satu poin.
Namun, pada menit ke 42, Spasojevic sukses membobol gawang Persipura.
Skor 1-0 bertahan sampai laga babak pertama usai. (*)
(Tribunpekanbaru.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/bali-united-vs-persipura-hasil.jpg)