Asal Terima Uang, Tanpa Cek Latar Belakang Orang DNA PRO, Rizky Billar: Orang Ini Butuh Exposure
Kini Rizky Billar dan Lesti Kejora menjadi salah satu public figure yang terseret kasus penipuan berkedok trading DNA Pro.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Artis Rizky Billar menerima uang dalam jumlah yang tak sedikit dari pihak trading DNA Pro.
Ia menerima uang itu asal terima saja dengan senang hati dan rasa bahagia.
Melihat uang itu, Rizky Billar dipastikan sangat tergiur karena jumlahnya yang mencapai satu koper penuh.
Uang itu terdiri dari pecahan seratus ribu yang diikat dalam beberapa buah.
Kini Rizky Billar dan Lesti Kejora menjadi salah satu public figure yang terseret kasus penipuan berkedok trading DNA Pro itu.
Kini terkuak alasan keduanya mau menerima uang sekoper meski dari orang yang baru dikenal.
Apesnya nasib Rizky Billar, sudah dua kali terseret kasus penipuan berkedok trading imbas terima uang.
Pertama uang haram dari Doni Salmanan sebagai hadiah pernikahan.
Kedua, uang haram dari DNA Pro atas kelahiran Baby L.
Kendati demikian, uang yang diterima itu bukan karena Rizky Billar mata duitan, melainkan karena suami Lesti itu tidak tahu.
Artis peran Rizky Billar mengaku hanya dikenalkan oleh rekannya untuk bekerja sama dengan pihak robot trading DNA Pro Academy.
Menurut Rizky Billar, ia sangat percaya pada rekan yang mengenalkannya pada pihak DNA Pro.
Oleh karena itu, Rizky Billar dan istrinya, Lesti Kejora memberikan kepercayaan penuh kepada pihak DNA Pro.
"Saya baru kenal justru saya dikenalin oleh salah satu partner saya, makanya saya enggak sempat cek profil ini orang," ujar Rizky Billar di Jakarta Selatan, Senin (18/4/2022).
"Karena saya berdasarkan kepercayaan, saya sama partner saya yang memperkenalkan saya dengan orang ini yang memang orang ini tuh butuh yang namanya exposure untuk dirinyalah," tutur Billar melanjutkan.
Rizky Billar memastikan bakal mengembalikan uang dari hasil kerja sama dengan robot trading DNA Pro Academy.
Kendati demikian, Rizky Billar tidak mengungkapkan nominal yang didapatkannya dari kerja sama tersebut.
"Saya akan mengembalikan apa yang bukan milik saya, apalagi itu kan uang orang," kata Rizky Billar.
Menurut Billar, hidup dirinya dan keluarga tidak akan berkah apabila tidak mengembalikan uang tersebut.
Diberitakan sebelumnya, presenter Ivan Gunawan juga telah diperiksa terkait kasus dugaan penipuan berkedok DNA Pro.
Momen Lesti Kejora dan Rizky Billar Terima Uang Sekoper
Pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar kembali terseret kasus penipuan robot trading menyusul penetapan tersangka DNA Pro oleh polisi.
Lesti Kejora dan Rizky Billar mulai terseret usai dikabarkan mendapatkan uang sekoper dari co-founder DNA Pro, Steven Richard.
Hal tersebut terlihat dalam sebuah video yang viral di media sosial belakangan ini.
Dalam video tersebut, terlihat Lesti Kejora sedang menggendong sang bayi dan Rizky Billar duduk mendampinginya.
Sedangkan Steven Richard duduk di dekat mereka.
Terlihat pula koper abu-abu di atas meja.
Diketahui Lesti dan Rizky Billar menerima uang sebesar Rp 1 miliar dari Steven Richard.
Alasan Steven memberikan uang tersebut adalah sebagai kado lahirnya anak pertama Lesti dan Billar.
Keduanya sempat terkejut dengan pemberian tersebut.
"Ini serius," tanya Billar dalam video tersebut.
"Serius, ini kan niatnya ngejenguk mau kasih kado," kata Steven.
Momen itu juga dibagikan Rizky Billar melalui akun Instagramnya.
Dalam unggahannya, Rizky Billar menyebut dirinya baru saja kedatangan seorang tamu pria yang diketahui bernama Steven Richard.
Uniknya, Steven Richard yang merupakan Co-Founder Octopus Team itu membawa uang satu koper untuk hadiah baby L.
Padahal diakui Rizky Billar dirinya dan pria tersebut mulanya hanya kenal lewat sosial media.
"Berawal dari kenalan di sosmed.
Lalu beliau menyampaikan keinginannya untuk bertamu dengan tujuan untuk bersilaturahmi.
Lalu beliau dateng ke rumah," ujar Rizky Billar dikutip TribunStyle.com, Minggu,30 Januari 2022.
Rizky Billar tak menyangka mendapat rezeki yang luar biasa untuk sang putra, Baby L.
"Nggak lama kita ngobrol-ngobrol sharing-sharing seputar kehidupan, lalu beliau pun bilang bahwa beliau sudah menyiapkan 'kado spesial' buat baby L," ucap Rizky Billar.
Biasanya, Rizky Billar dan Lesti mendapat hadiah berupa perlengkapan bayi untuk baby L.
Namun siapa sangka, pria tersebut justru membawa uang satu koper untuk baby L.
"Ternyata kado spesialnya koper isi sejumlah uang yang jumlahnya alhamdulillah sekali.
Hadiah yang tidak terduga," ungkap suami Lesti Kejora itu.
Melihat kado tersebut, Rizky Billar pun berterima kasih dan mendoakan yang terbaik untuk Steven Richard.
"Terima kasih ko @stevenrichard.89 atas kebaikannya, serta orang-orang baik lainnya yang sudah sayang sama Baby L.
Semoga Allah balas kebaikan kalian," tutupnya.
Atas masalah yang kembali dihadapi pasangan tersebut, banyak warganet mempertanyakan nasib Lesti Kejora dan Rizky Billar.
"Puyeng dah itu pasangan kalau sampai bener dikasih 1 koper, semoga cuma gimmick," tulis salah satu warganet.
"Mudah-mudahan itu duit masih utuh dikoper biar cepet-cepet dibalikin. Kasihan penganten baru kena mulu," imbuh warganet lain.
"Mulai sekarang, sudah lah artis-artis yang sedang viral enggak usah terima-terima uang koper," sambung yang lain.
"Ya emang harusnya big question kenal baru sesaat kenapa kasih duit sekoper. Kecuali emang dia relasi bisnis atau saudara," timpal warganet lainnya.
Sumber TribunStyle.com
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/rizky-billar-mendapatkan-uang-dari-tersangka-trading-robot-dna-pro-steven-richard.jpg)