Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Video Berita

VIDEO: Wako Pekanbaru Apel Perpisahan dengan ASN Pekanbaru

Firdaus mengatakan bahwa apel perdana ini juga upacara terakhir yang bakal dihadiri keduanya. Ia menyebut terhitung hari ini masa jabatan keduanya

Penulis: Fernando | Editor: David Tobing

TRIBUNPEKANBARU.COM,PEKANBARU- Wali Kota Pekanbaru Firdaus mengaku dirinya diselimuti rasa haru ketika bersalaman dengan para ASN dalam apel perdana pasca libur Idul Fitri 1443 H, Senin (9/5/2022).

Firdaus mengatakan bahwa apel perdana ini juga upacara terakhir yang bakal dihadiri keduanya. Ia menyebut terhitung hari ini masa jabatan keduanya cuma tinggal 13 hari lagi.

Masa jabatan keduanya berakhir pada 22 Mei 2022. Ia menyebut bahwa keduanya bakal kembali ke masyarakat sehari setelah masa jabatan berakhir.

"InsyaAllah kami akan mengakhiri masa bakti dan pelayanan kami," paparnya.

Firdaus mengatakan bahwa pasca masa jabatan berakhir keduanya kembali menjadi rakyat biasa. Mereka pun tidak menjadi orang nomor satu dan nomor dua di Kota Pekanbaru sehingga kembali ke tengah masyarakat.

Dirinya mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh ASN yang ada di lingkungan pemerintah kota.

"Terima kasih seluruh ASN, mulai dari paling bawah hingga yang puncak, yakni pejabat pratama karena sudah membantu dan mendukung tugas selama ini," jelasnya.

Ungkapan rasa terima kasih itu karena seluruh jajaran ASN di pemerintah kota membantu keduanya dalam menjalankan amanah sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekanbaru. Merek mendukung upaya dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat.

Dirinya bersyukur sepuluh tahun sudah dilalui dengan menuntaskan satu persatu tugas pelayanan. Ia menilai semua itu dalam upaya menjalankan tugas pelayanan dan pemerintah.

Para ASN sangat membantu dalam perencanaan, pengawasan hingga pelaksanaan pembangunan. Ia pun mengapresiasi para ASN atas capaian kinerja dan program pembangunan selama sepuluh tahun ini.

"Kami berterima kasih kepada seluruh ASN, begitu juga jajaran ulama dan masyarakat. Semuanya memiliki kerjasama yang erat dan bersinergi, agar seluruh program tercapai," paparnya.

(Tribun Pekanbaru/Fernando Sikumbang)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved