Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Tak Hanya Tolak Kenaikan Harga BBM, Demo Besar-besaran Hari Ini Juga Singgung Soal Kenaikan Upah

serikat buruh bakal menggelar aksi demonstrasi besar-besaran menolak kenaikan harga BBM bersubsidi pada 6 September 2022, di 33 provinsi.

Editor: Muhammad Ridho
Tribunnews.com/Abdi
ilustrasi demo buruh 

Alasan kedua, buruh menolak kenaikan BBM karena dilakukan di tengah turunnya harga minyak dunia.

Said Iqbal menilai pemerintah hanya mencari untung di tengah kesulitan rakyat.

Sementara itu, aksi demonstrasi menolak kenaikan harga BBM sudah dilakukan oleh dari aliansi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) tiba di kawasan Patung Kuda atau Patung Arjuna Wijaya pada Senin (5/9/2022) siang.

Sedianya, demonstrasi mahasiswa ini akan digelar di depan Istana Merdeka. Tetapi, massa ditahan oleh aparat di kawasan Patung Kuda Arjunawiwaha, Jakarta Pusat.

Selain di Jakarta, mahasiswa di daerah juga menggelar aksi demonstrasi menolak kenaikan harga BBM.

Antara lain di Makassar, Palopo, Sulawesi Selatan.

Mahasiswa yang Memaki Presiden Jokowi saat Demo Tolak Harga BBM Minta Maat

Aksi tak terpuji seorang mahasiswa saat unjuk rasa viral di media sosial.

Sebelumya, video seorang mahasiswa memaki Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat demo, viral di media sosial.

Aksi demo mahasiswa tersebut terkait penolakan kenaikan harga BBM bersubsidi.

Berdasarkan penelusuran dirangkum dari Tribunnews.com, video tersebut diunggah sejumlah platform media sosial seperti Twitter, Instagram hingga TikTok.

Pada awal video memperlihatkan aksi demo mahasiswa di sebuah lokasi yang belakangan diketahui berada di Kota Gorontalo.

Unjuk rasa diwarnai dengan aksi orasi oleh beberapa perwakilan dari mahasiswa.

Termasuk dari seorang mahasiswa berambut gondrong.

Ia berdiri di atas bak mobil pikap yang sudah dilengkapi dengan pengeras suara.

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved