Mami Isa, atau Isa Zega Tak Kaget Mendengar Kabar Dugaan KDRT Rizky Billar ke Lesti Kejora
Mami Isa, atau Isa Zega ungkap kepribadian Rizky Billar pasca heboh dugaan Dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) ke Lesti Kejora.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Mami Isa, atau Isa Zega ungkap kepribadian Rizky Billar pasca heboh dugaan Dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) ke Lesti Kejora.
Isa Zega atau yang akrab disapa Mami Isa yang dulunya mengaku pernah dekat dengan Rizky Billar.
Isa Zega pun mengaku tidak kaget dengan kelakuan kasar Rizky Billar.
Menurut Mami Isa, memang sejak dulu suami Lesti Kejora itu punya sifat temperamental.
"Kalau mami sih melihat watak dan sifatnya dulu sih nggak kaget, ya karena dia temperamental," kata Isa Zega, dikutip dari YouTube KH INFOTAINMENT, Sabtu (1/10/2022).
"Tapi memang ke istrinya kecil ini yang mami kagetkan."
"Tapi kalau pukul-pukulan sama laki-laki, nggak kaget, tapi kalau ini dibilang kaget nggak, dibilang kaget ya sedikit," sambungnya.
Selain punya sifat temperamental, Isa Zega mengungkapkan bahwa Rizky Billar mengalami star syndrome sejak dirinya menjadi artis.
"Sosok RB itu anaknya temperamental, kalau dulu baik anaknya tapi semenjak nggak berhubungan lagi sama mami, star syndrome sih," ungkap Mami Isa.
"Harusnya jangan star syndrome kalau menurut mami ya, kan pernikahannya juga mami nggak diundang," tambahnya.
Lesti Kejora Laporkan Rizky Billar Terkait Dugaan KDRT
Seperti diberitakan sebelumnya, Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar terkait dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Kamis (29/9/2022).
Pada laporannya, Lesti Kejora diduga mengalami kekerasan dari Rizky Billar berupa pencekikan hingga dibanting.
Menurut laporan polisi (LP) yang beredar di awak media, pemicu dari kekerasan itu diduga lantaran Rizky Billar ketahuan selingkuh oleh Lesti Kejora.
Bahkan, Rizky Billar disebut melakukan kekerasan itu berulang kali.