Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Menilik 12 Tahun Ekosistem Gojek: Menyokong Perekonomian Lokal, Dipuji Dunia Internasional

Pernyataan Ratu Maxima dan pengakuan Suryaman menjadi potret nyata ekosistem Gojek membantu perekonomian bangsa.

tribunpekanbaru.com/firmaulisihaloho
Pemilik Kuali Bergoyang, Suryaman menyerahkan pesanan kepada driver Gojek untuk diantarkan kepada konsumen Gofood, Jumat (28/10/2022). Suryaman mengakui peningkatan penjualan setelah menjadi mitra Gojek sejak tahun 2019 silam. 

“Salah satu contoh paling insipratif yang saya lihat ada di Indonesia, yang disebut dengan Gojek. Gojek adalah aplikasi transportasi online yang menggunakan sistem digitalnya membantu bisnis kecil untuk mendigitalisasi manajemen invetaris, pemasaran, pembayaran, kredit, serta penjualan mereka. Sekarang tiba-tiba UMKM ini terhubung ke dunia yang lebih besar”

Apresiasi di atas disampaikan Ratu Belanda Maxima pada forum Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Roma, Italia pada Oktober 2021 silam. Ratu Maxima pada kesempatan itu menegaskan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) adalah penopang utama perekonomian negara.

Oleh sebab itu, pada saat Pandemi Covid-19 melanda, UMKM mesti diperhatikan agar suatu negara terhindar dari jurang resesi.

Indonesia, menurut perempuan lulusan ekonomi Universidad Católica Argentina ini berhasil memberdayakan UMKM dengan sangat tepat berkat kehadiran Gojek yang membantu UMKM memperluas pasar melalui digitalisasi.

Sesuai dengan slogan Gojek, Pasti Ada Jalan, digitalisasi UMKM di Gofood membawa perekonomian di Indonesia terhindar dari ancaman resesi akibat pandemi.

 “Pengalaman menunjukkan, bahwa digitalisasi membuat bisnis lebih efisien, dan membantu mereka bahkan untuk mengatasi masalah kekurangan tenaga kerja yang berkembang di banyak negara. Ini juga membuka pasar baru. Mereka membuat lompatan ke depan dan memperluas bisnis mereka di luar keberadaan fisik mereka, tentu saja inovasi seperti ini membutuhkan akses luas ke digital dan pengembangan keterampilan digital,” ujar Ratu Maxima.

Berangkat dari Kota Roma ke Pulau Sumatera, penjelasan Ratu Maxima ini memang dialami pelaku UMKM, salah satunya  di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.

Suryaman, Owner Kuliner Kuali Bergoyang yang menjadi Mitra UMKM GoFood sejak tahun 2019, mengakui efek positif dari digitalisasi ini. Bahwa jangkauan pangsa pasar semakin luas menembus ruang dan waktu.

“Dengan tetap mengutamakan cita rasa, kita pelaku usaha sangat terbantu untuk menjangkau konsumen. Jika pada tahun 2018 pesanan hanya sekitar dua atau tiga pack satu hari, sekarang orderan bisa mencapai 100 pack dalam sehari dengan komposisi pemesanan 70 persen melalui Gofood, 30 % mengunjungi warung kita,” jelas Dia kepada tribunpekanbaru.com, Jumat (28/10/2022).

Menariknya, kata Suryaman melanjutkan, peningkatan orderan itu terjadi dalam waktu dua tahun terakhir, artinya di masa pandemi. Disaat ancaman resesi menghantui, pendapatan usahanya malah meningkat.

“Mungkin hal serupa juga dirasakan pelaku UMKM Kuliner lainnya. Karena memang ada beberapa faktor menurut saya, seperti masyarakat yang dihimbau untuk tetap di rumah sehingga orderan secara online meningkat, lalu beberapa restoran besar memilih berhenti beroperasional saat pandemi kemarin,” lanjutnya.

Kini, Kuali Bergoyang yang beralamat di Jalan Hang Tuah selalu ramai dikunjungi para driver Gojek mulai pagi hingga malam hari.

Bahkan, Suryaman menyediakan tempat bagi mereka untuk menanti orderan atau sekedar melepas penat.

Sebab, menu yang disajikan Suryaman bersifat live cooking yang membuat para driver harus menanti beberapa saat.

“Agak malam lah abang kemari, antrian mereka (para driver) bisa panjang di sini,” sambungnya.

Pada usia Gojek yang kini menginjak 12 tahun, Ia turut menyampaikan harapan kepada Gojek untuk terus membantu para mitranya sehingga menjadi pilihan utama masyarakat.

“Kita berharap Gojek terus memperhatikan kami sebagai mitranya dan turun langsung menjumpai kami untuk berdiskusi menjemput aspirasi kami. Sehingga keluhan dan kendala kami bisa tersampaikan dengan baik. Karena, kami yakin kritik yang membangun membuat kita bisa lebih maju lagi kedepannya,” tuntas Dia.

Adapun Kuali Bergoyang di aplikasi Gofood mengantongi rating 4,7 dengan menu andalannya Nasi Goreng Ayam Katsu, yang Ia klaim sebagai menu pertama di Kota Pekanbaru ini.

Grup GoTo yang menaungi Gojek, Tokopedia dan GoTo Financial (GTF) menggelar kembali Konferensi Maju Digital (KoMD) untuk para pegiat usaha lokal di The Kasablanka Hall, Jakarta, Kamis (27/10/2022).
Grup GoTo yang menaungi Gojek, Tokopedia dan GoTo Financial (GTF) menggelar kembali Konferensi Maju Digital (KoMD) untuk para pegiat usaha lokal di The Kasablanka Hall, Jakarta, Kamis (27/10/2022). (DOK. GoTo)

Kontribusi Nyata Gojek bagi Bangsa

Pernyataan Ratu Maxima dan pengakuan Suryaman menjadi potret nyata ekosistem Gojek membantu perekonomian bangsa.

Bahwa Gojek saat ini menjadi ujung tombak dalam menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang di era digitalisasi.

Pada Konferensi Maju Digital (KoMD) di The Kasablanka Jakarta pada Kamis (27/10/2022), terungkap kontribusi Grup GoTo, yang menaungi Gojek, Tokopedia dan GoTo Financial (GTF), menyumbang sekitar 2 persen terhadap PDB Indonesia.

Chief of Corporate Affairs Grup GoTo Nila Marita mengatakan, angka itu berasal dari lebih 15 juta mitra usaha, 2,6 juta mitra pengemudi dan lebih dari 67 juta pengguna bertransaksi setiap tahunnya.

"Dampak ekonomi yang besar tersebut tidak lepas dari peran UMKM sebagai penggerak sektor riil ekonomi tanah air dan motor pendorong pemulihan ekonomi nasional. Grup GoTo menghadirkan KoMD untuk mendorong kemajuan para mitra UMKM melalui program edukasi dan pemberdayaan berkelanjutan,” sambung Nila.

Atas dasar itu, pihaknya berkomitmen untuk terus membantu para mitra untuk berkembang dimanapun mereka berada melalui berbagai program yang diluncurkan.

Seperti konferensi KoMD ini yang menghadirkan para pakar dari berbagai bidang untuk berbagi pengalaman kepada para mitra. Mereka akan berdiskusi dan memberikan pelatihan dalam rangkaian kelas yang dapat diikuti oleh pegiat UMKM untuk mengembangkan bisnisnya dengan memanfaatkan teknologi digital.

Kemudian untuk para mitra daerah, GoTo juga menyediakan bermacam wadah yang bisa diakses secara gratis.

Seperti memperoleh wawasan dari sesama UMKM melalui Komunitas Partner GoFood (KOMPAG), Keluarga Tokopedia (K-Top) dan Komunitas Retail GoTo Financial (KONTAG).

Kontribusi Gojek juga bisa dilihat dari hasil riset Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB UI) pada tahun 2021 bertajuk Dampak Ekosistem Gojek terhadap Perekonomian Indonesia 2021: Mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional.

Riset itu memperkirakan kontribusi ekonomi digital Gojek dan GoTo Financial (di luar Tokopedia) sebanyak 1,6 % dari PDB Indonesia atau sekitar Rp 249 triliun di tahun 2021.

Angka ini mengalami lonjakan sekitar 60 % dibanding tahun sebelumnya.

Adapun hasil riset ini dihitung berdasarkan total pendapatan (sumbangan langsung) dari mitra GoRide dan GoCar di sektor transportasi darat.

Total pendapatan dari platform Gojek (sumbangan tidak langsung) dari mitra UMKM GoFood, social seller, dan mitra UMKM GoTo financial serta dampak ekonomi ikutan (multiplier) yang dihitung dari total output untuk sektor perhubungan darat dan sektor penyediaan jasa dan minuman berdasar tabel input output.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved