Ular Piton 4 Meter Kagetkan Warga Pekanbaru, Ditangkap Usai Mangsa Ayam
Warga sekitar Jalan Harapan Raya, Pekanbaru geger dengan penemuan seekor ular piton sepanjang 4 meter
Penulis: Budi Rahmat | Editor: Firmauli Sihaloho
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Seekor ular piton sepanjang 4 meter mengejutkan warga Jalan Bengkulu, Harapan Raya, Kota Pekanbaru pada Rabu (1/3/2023) malam.
Ular sebesar paha orang dewasa itu diketahui keberadaanya usai memangsa ayam warga.
"Awalnya, ayam di kandang belakang rumah saya ribut. Saya fikir maling ayam, rupanya tidak," sebut Jono, warga yang pertama kali menemukan keberadaan ular itu.
Jono mengatakan, saat memeriksa kandang ayam, ia melihat seekor ular berukuran besar bergerak melata keluar dari kandang ayam.
"Saya kaget, dan langsung berteriak minta tolong," sebutnya.
Seketika, warga yang mendengar teriakan berdatangan.
Jono pun menceritakan pemandangan yang baru saja dilihatnya kepada warga.
Salah seorang dari mereka berinisiatif menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Pekanbaru.
Berselang setengah jam kemudian, petugas pun datang.
"Petugas pun melakukan penelusuran di Kandang ayam dan bagian belakang rumah," kata. Jono.
Dan ternyata ular tersebut ditemukan sudah masuk dan bersembunyi di dalam parit di pinggir jalan Bengkulu.
"Beberapa menit melakukan pencarian. Ular itu pun berhasil ditangkap. Ukurannya panjang sekali. Ngeri saya melihatnya," kata Jono.
Ia juga mengaku, terdapat satu ekor induk ayam di kandangnya yang hilang dan diduga sudah dimangsa ular tersebut. (Budi Rahmat / Tribunpekanbaru.com)
| Alasan Keluarga Sheila Pilih Diam soal Cek Mahar Rp 3 Miliar dari Kakek Tarman |
|
|---|
| UPDATE Dosen di Jambi Dihabisi Mantan Sang Polisi: Bripda Waldi Dipecat |
|
|---|
| Tulisan 'Die' Ditemukan di Samping FN, Siswa yang Diduga Picu Ledakan di SMA 72 Jakarta Utara |
|
|---|
| Polisi Malaysia Kaget Saat Mau Tilang, Ternyata Pengemudinya Anggota TNI dan Pemain Persib |
|
|---|
| Rp 1000 Jadi Rp 1? Menkeu Purbaya Bersiap Redenominasi Rupiah: Simak Dampaknya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.