Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Perampokan di Pekanbaru

Perampok Bersenjata Api di Gerai ATM Bank Panin Pekanbaru Bawa Kotak Berisi Uang, Segini Jumlahnya

Para pelaku Perampokan di Pekanbaru menembak seorang petugas pengisian uang dan membawa lari kotak uang yang diperkirakan berisi Rp50 juta-Rp100 juta

|
Penulis: Rizky Armanda | Editor: Nurul Qomariah
Tribunpekanbaru.com/Rizky Armanda
Police line dipasang polisi di gerai ATM Bank Panin di di Jalan Tanjung Datuk yang menjadi TKP Perampokan di Pekanbaru. Seorang petugas pengisi uang tertembak. 

Setelah beberapa menit berselang, saksi DH kembali ke lokasi dan melihat seorang rekannya inisial KI, sudah berlumuran Sarah di dekat pintu masuk gerai ATM.

Sementara keterangan saksi petugas lainnya, inisial MA, saat terjadi keributan dirinya melihat seorang pelaku menembakkan senjata api ke arah rekannya, KI.

Para pelaku lalu kabur melarikan diri dengan turut membawa 1 kotak berisi uang.

Korban yang terkena luka tembak, selanjutnya dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.

Diungkapkan Manapar, korban mengalami luka tembak di bagian perut.

Sementara pelaku diperkirakan jumlahnya 4 orang.

"Dugaan pelaku kurang lebih 4 orang. (Pelaku datang) dengan sepeda motor dan mobil," paparnya.

Di lokasi, terlihat ceceran darah segar diduga dari korban yang ditembak pelaku.

Sekeliling gerai ATM sudah terpasang police line atau garis polisi berwarna kuning.

Tampak beberapa personel kepolisian, sedang melakukan olah Tempat Kejadian Perkara.

Pihak kepolisian saat ini sedang melakukan penyelidikan terkait kasus Perampokan di Pekanbaru ini.

( Tribunpekanbaru.com / Rizky Armanda )

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved