Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Inilah Kumpulan Ide Lomba 17 Agustusan Meriahkan HUT RI ke 78, Untuk Anak TK dan SD

Silahkan simak berikut ini, ide 15 lomba 17 Agustusan yang bisa jadi rekomendasi bagi anda yang mau memerihkan HUT RI ke 78.

TribunPekanbaru/MelvinasPriananda
Ilustrasi lomba agustusan 

TRINBUNPEKANBARU.COM - Bersiaplah memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia atau HUT RI yang sebentar lagi akan segera tiba.

HUT RI ke 78 tentu akan sangat meriah jika kita gelar dengan berbagai macam lomba.

Apakah sudah ada ide lomba 17 Agustusan untuk memeriahkan HUT RI ke 78 di tempat mu?

Kalau belum, atau masih kurang, berikut ini kumpulan ide lomba 17 Agustusan untuk anda yang berencana menggelarnya.

Ide lomba 17 Agustan ini bisa untuk anak-anak mulai dari TK hingga SD.

Apa saja ide lomba 17 Agustusan tersebut?

Silahkan simak berikut ini, ide 15 lomba 17 Agustusan yang bisa jadi rekomendasi bagi anda yang mau memerihkan HUT RI ke 78.

1. Lomba Makan Kerupuk

Peserta harus berusaha menemukan bendera kecil di dalam kerupuk yang digantung di atas dengan tangan terikat.

2. Lomba Balap Kelereng

Peserta menggiring kelereng mereka dengan tongkat ke garis finish.

3. Lomba Memasukkan Paku ke Botol

Peserta berusaha memasukkan paku ke dalam botol dengan menggunakan satu tangan yang diikat.

4. Lomba Memasukkan Bola ke Ember

Peserta berusaha memasukkan bola ke dalam ember yang diisi air dengan mata tertutup.

5. Lomba Estafet Karet

Lomba ini menggunakan sedotan dan karet sebagai medianya.

Tim akan beradu cepat memindahkan karet dari satu titik ke titik lain dengan menggunakan sedotan yang digigit.

6. Lomba Lari Kelereng di Sendok

Peserta berlari dengan meletakkan kelereng di atas sendok, tanpa jatuh, dan mencapai garis finish.

7. Lomba Kegelapan

Peserta berjalan di tempat yang gelap dengan mata tertutup, mengandalkan pendengaran untuk mencapai tujuan.

8. Lomba Berdiri di atas Bundaran Kecil

Peserta berkelompok dan harus melompat satu persatu ke lingkaran kecil tersebut.

9. Lomba Lari Estafet Bendera

Peserta dibagikan perkelompok, lalu satu persatu akan berlari membawa bendera untuk diberikan ke teman kelompoknya.

10. Lomba Memakai Baju Sendiri

Peserta diminta menuju tempat baju lalu mengenakannya, setelah selesai kembali ke tempat semula.

11. Lomba Menyapu

Peserta menyapu suatu area kotor yang sudah disiapkan.

Penilaian meliputi cara memegang sapu dan cara menyapu.

12. Lomba Meniup Balon

Peserta diminta untuk meniup balon dengan waktu yang telah ditentukan.

Pemenangnya adalah peserta dengan balon terbesar.

13. Lomba Hias Sepeda

Peserta diminta untuk merias sepedanya seunik mungkin dan seindahnya.

14. Lomba Apit Bola

Peserta akan mengapit bola menggunakan paha dan memasukkannya ke dalam ember di garis finish.

15. Lomba Memakai Kaos Kaki dan Sepatu

Peserta mengenakan kaos kaki dan sepatu yang disediakan dengan waktu yang telah ditentukan.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved