Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

 15 Tahun Jadi Honorer, Yasi Akhirnya Dilantik Bersama 995 PPPK Rohil

Sebanyak 995 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) berkumpul di Gelanggang Olahraga (GOR) Perguruan Wahidin, Bagansiapiapi, Rabu (16/8/202

Penulis: Ikhwanul Rubby | Editor: M Iqbal
TribunPekanbaru.com/Ikhwanul Rubby
Sebanyak 995 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) berkumpul di Gelanggang Olahraga (GOR) Perguruan Wahidin, Bagansiapiapi, Rabu (16/8/2023). 

TRIBUNPEKANBARU, ROHIL - Sebanyak 995 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) berkumpul di Gelanggang Olahraga (GOR) Perguruan Wahidin, Bagansiapiapi, Rabu (16/8/2023).

Tidak hanya PPPK guru saja yang tampak, ada juga para tenaga PPPK Teknis.

Mereka berkumpul di sekolah tertua di Bagansiapiapi tersebut dalam rangka pengangkatan sebagai tenaga PPPK.

Para tenaga PPPK yang dikukuhkan ini berasal dari seleksi PPPK tahun anggaran 2022 lalu.

Dengan pengangkatan ini resmi mereka menjadi pegawai pemerintahan.

Tampak banyak dari tenaga PPPK yang dilakukan pengangkatan hari ini terharu.

Sambil mata berkaca mereka meneriakkan dengan lantang sumpah dan janji mereka menjadi pegawai pemerintahan.

Tampak Yasi tegak di salah satu sudut barisan PPPK tenaga guru.

Setalah 15 tahun penantian panjangnya untuk menjadi seorang guru yang diakui sebagai pegawai pemerintahan terjawab.

Lewat seleksi PPPK yang diikuti, ia berhasil keterima menjadi PPPK Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).

"Terharu rasanya, setelah 15 tahun berjuang sebagai guru honorer yang penghasilannya tidak seberapa, hari ini diangkat sebagai PPPK tenaga guru," tuturnya.

Dengan pengangkatan ini ia merasa memiliki semangat baru dalam mengabdi sebagai seorang guru.

Yasi merupakan seorang guru yang mengajar di SD Negeri 22 Sintong yang juga jadi daerah asal dari Bupati Rohil.

"Saya bertekad dengan status yang diterima ini akan memberikan yang terbaik sebagai guru," ungkapnya.

Ia sangat berharap untuk bisa terus menjadi guru yang lebih baik yang mampu mengantarkan para murid meraih sukses.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved