Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Inter Miami

Hasil Inter Miami Vs Nashville Pagi Ini, Lionel Messi Mandul, Cek Klasemen Liga MLS Terbaru

Ini hasil Inter Miami Vs Nashville dalam pekan ke-24 kompetisi Major League Soccer atau Liga Amerika Serikat (MLS) pagi ini, Kamis (31/8/2023).

|
Editor: Muhammad Ridho
tangkap layar youtube
Hasil Inter Miami Vs Nashville Pagi Ini, Cek Klasemen Liga Amerika MLS Terbaru 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Berikut hasil Inter Miami Vs Nashville dalam pekan ke-24 kompetisi Major League Soccer atau Liga Amerika Serikat (MLS) pagi ini, Kamis (31/8/2023).

Hasil Inter Miami Vs Nashville membuat The Herons gagal meraup 3 poin di kandang sendiri.

Inter Miami bermain melawan Nashville pada laga Major League Soccer (MLS) di DRV PNK Stadium denga skor 0-0.

Hasil Inter Miami Vs Nashville ini menandai kali pertama Lionel Messi gagal menyumbang kontribusi gol atau assist untuk Inter Miami.

Selain itu, hasil Inter Miami Vs Nashville tersebut juga kegagalan bagi Lionel Messi dkk membawa tim menjauhi dasar klasemen Liga Amerika Serikat (MLS) .

Berikut klasemen Liga Amerika Serikat (MLS) usai laga Inter Miami Vs Nashville :

# Tema P W D L S PTS
1. Cincinnati 26 17 6 3 57
2. St. Louis 26 15 2 9 47
3. New England 25 13 7 5 46
4. Orlando 26 12 8 6 44
5. Philadelphia 25 13 4 8 43
6. Columbus 26 12 6 8 42
7. Atlanta 27 11 8 8 41
8 .Los Angeles 25 11 7 7 40
9 .Seattle 27 11 7 9 40
10 . Nashville 26 11 6 9 39
11. Houston 26 11 5 10 38
12. Vancouver 25 10 7 8 37
13. Salt Lake 26 10 7 9 37
14. San Jose 26 9 9 8 36
15. Montréal 26 11 2 13 35
16. Minnesota 25 9 8 8 35
17. Dallas 25 9 6 10 33
18 .Austin 26 9 5 12 32
19. Chicago 26 8 8 10 32
20. DC United 26 8 6 12 30
21. Charlotte 25 7 9  9 30
22.  Kansas City 26 7 8 11 29
23. NY Red Bulls 26 7 8 11 29
24. Portland 26 7 8 11 29
25. NY City 27 6 11 10 29
26. LA Galaxy 24 6 8 10 26
27. Inter Miami 24 6 4 14 22
28. Toronto 27 4 10 13 22
29. Colorado 25 3 10 12

Jalannya pertandingan

Sejak babak pertama, Inter Miami sebenarnya mampu menguasai bola hingga lebih dari 70 persen.

Dominasi tersebut direspons oleh Nashville dengan bertahan secara rapat sepanjang laga.

Hasilnya, Lionel Messi dan kawan-kawan hanya mencatatkan tiga tembakan pada babak pertama.

Dari tiga tembakan tersebut, tidak ada salah satu yang mengarah tepat ke sasaran.

Strategi Gerardo Martino untuk babak kedua belum banyak berubah dengan terus menekan lawan.

Sadar pertahanan Nashville masih rapat, Inter Miami mencoba melepaskan tembakan dari luar kotak penalti.

Lionel Messi mencoba keberuntungannya pada menit ke-54, tetapi tendangannya masih membentur badan pemain Nashville.

Bola mentah masih bisa dikuasai Josef Martinez, tetapi tendangannya masih bisa diblok pemain lawan.

Keasyikan menyerang, Inter Miami hampir kebobolan setelah Hany Mukhtar berlari seorang diri dan hampir menaklukkan Drake Callender.

Kamal Miller harus berlari sekuat tenaga untuk mengimbangi lari Mukhtar dan melakukan tekel akurat.

Pada menit ke-62, Messi memiliki kesempatan terbaik untuk mencetak gol ke gawang Nashville.

Inter Miami mendapat hadiah tendangan penalti yang dieksekusi langsung oleh La Pulga.

Tembakan Messi mengarah tepat ke sasaran, tetapi Elliot Panicco menebak arah bola dengan tepat untuk menangkapnya.

Messi kembali mendapat kesempatan mencetak gol saat Facundo Farias memberinya umpan dari depan kotak penalti pada menit ke-68.

Lini bertahan lawan yang ketat membuat tembakan Messi hanya mengenai badan pemain lawan.

Empat menit berselang, Inter Miami hampir tertinggal oleh gol Henry Mukhtar.

Akan tetapi, hakim garis sudah mengangkat bendera yang menandai Mukhtar berada dalam posisi offside.

Inter Miami kembali mendapat hadiah tendangan bebas saat Messi dijatuhkan di luar kotak penalti pada menit ke-80.

Messi kembali menjadi eksekutor, tetapi tendangannya hanya membentur pagar betis dan berbuah sepak pojok.

Lima menit berselang, giliran The Herons yang kelabakan mengantisipasi serangan Nashville.

Pergerakan Hany Mukhtar yang gesit membuat The Herons harus menjatuhkannya.

Namun Nashville juga belum bisa memanfaatkan dengan baik peluang tendangan bebas yang diberikan kepada mereka.

Nashville sempat memprotes soal hak penalti yang bisa mereka dapatkan setelah bola terlihat mengenai tangan DeAndre Yedlin di kotak terlarang.

Lewat tayangan VAR, wasit akhirnya memutuskan bahwa tim tamu tidak mendapat hadiah penalti yang mereka inginkan.

Susunan pemain:

Inter Miami (4-3-3): 1-Drake Callender; 2-DeAndre Yedlin, 6-Tomas Agustin Aviles, 31-Kamal Miller, 18-Jordi Alba; 8-Diego Gomez (30-Benjamin Cremaschi 70'), 5-Sergio Busquets, 3-Dixon Arroyo (11-Facundo Farias 46'); 10-Lionel Messi, 17-Josef Martinez (9-Leonardo Campana 70'), 16-Robert Taylor (41-David Ruiz 71')

Pelatih: Gerardo Martino

Nashville (4-2-3-1): 30-Elliot Panicco; 2-Daniel Lovitz, 5-Jack Maher, 3-Lukas MacNaughton, 18-Shaquell Moore; 27-Brian Anunga, 6-Dax MacCarty (10-Anibal Godoy 65'); 7-Fafa Picault (54-Sean Davis 84'), 8-Randall Leal (14-Jacob Shaffelburg 46'), 19-Alex Muyl (26-Luke Haakenson 65'); 12-Teal Bunburry (10-Hany Mukhtar 46')

Pelatih: Gary Smith

( Tribunpekanbaru.com / M Ridho )

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved