Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Mutasi Pejabat Pemprov Riau

BREAKING NEWS: 4 Hari Jelang Jabatan Berakhir, Gubri Syamsuar Mutasi Besar-besaran Pejabat Pemprov

Terhitung mulai 3 November 2023 mendatang, Gubernur Riau Syamsuar resmi mengakhiri tugasnya. Jelang masa tugas berakhir Syamsuar melakukan mutasi

|
Penulis: Syaiful Misgio | Editor: Sesri
Tribunpekanbaru/Syaiful Misgiono
Pelantikan pejabat eselon III dan IV yang di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru. Gubri Syamsuar melakukan mutasi besar-besaran jelang berakhir masa jabatannya 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Dipenghujung masa jabatan sebagai Gubernur Riau Syamsuar melakukan mutasi besar-besaran, Selasa (31/10/2023).

Ada puluhan pejabat yang dilantik menduduki posisi baru.

Total ada 33 pejabat eselon III dan IV yang dilantik di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru.

Selain pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemprov Riau, dalam pelantikan itu juga ada beberapa kepala sekolah (Kepsek) di beberapa daerah.

Tercatat ada 4 kepala sekolah yang dilantik bersama puluhan pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemprov Riau.

Pelantikan puluhan pejabat di lingkungan Pemprov Riau ini cukup mengagetkan.

Sebab jabatan gubernur Riau Syamsuar hanya tinggal empat hari lagi.

Terhitung mulai 3 November 2023 mendatang, Gubernur Riau Syamsuar resmi mengakhiri tugasnya.

Idealnya Gubri Syamsuar dan Wakil Gubernur Riau Edi Natar Nasution masa jabatannya berakhir pada 31 Desember 2023.

Baca juga: Tinggal Lima Hari Lagi, SK Pemberhentian Syamsuar Sebagai Gubernur Riau Belum Keluar

Baca juga: Di Akhir Masa Jabatannya, Gubri Syamsuar Kumpulkan Seluruh Pejabat Eselon II, Ini yang Dibahas

Namun karena Syamsuar maju sebagai Caleg DPR RI maka sesuai aturan yang ada, dirinya harus mengundurkan diri sebagai gubernur Riau sebelum DCT diumumkan, 4 November mendatang.

"Kami berharap pejabat administrasi dan kepala sekolah yang baru dilantik untuk meningkatkan kinerja, sikap dan perilaku yang mengarah kepada terciptanya aparatur produktif, serta menjujung sikap profesional dan rasa tanggung jawab," kata Asisten II Setdaprov Riau, M Job Kurniawan yang memimpin pelantikan pejabat eselon III dan IV dan Kepsek di Gedung Daerah, Selasa (31/10/2023).

Dihadapan puluhan pejabat yang baru dilantik, M Job mengatakan bahwa aparatur memiliki peran penting dalam melaksanakan pelayanan publik maupun kegiatan pemerintahan dan pembangunan.

Dalam hal ini ASN penyelenggaraan pemerintahan serta bertanggungjawab terhadap tugas dan fungsi aparatur negara dalam memberikan pelayanan kepada publik.

"Mari kita tingkatkan budaya kerja yang solid, yang buah terakhirnya adalah kinerja. Sebab itu yang akan menjadi indikator keberhasilan pembangunan di Provinsi Riau yang kita cintai," ujarnya.

Dalam pelantikan tersebut, juga terlihat dihadiri oleh sejumlah pejabat eselon II di lingkungan Pemprov Riau, diantaranya Plt Asisten III Setdaprov Riau Aryadi, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Riau Herman, Kepala Dinas Sosial Riau Tengku Zul Effendy.

( Tribunpekanbaru.com / Syaiful Misgio)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved