Gajah Sebrangi Tol Pekanbaru Dumai
Gajah Liar Melintas di Tol Pekanbaru-Dumai Viral di Medsos, Banjir Tanggapan Warganet
Gajah Sumatera bernama Getar yang melintas di Tol Pekanbaru-Dumai pada Minggu (19/11/2023) viral di media sosial dan banjir tanggapan dari warganet
Penulis: Theo Rizky | Editor: Nurul Qomariah
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Video seekor Gajah Sumatera yang melintas di Tol Pekanbaru-Dumai pada Minggu (19/11/2023) viral di media sosial.
Satu akun instagram (IG) yang menggugahnya adalah @kabarpekanbaru.
"Seekor gajah terekam kamera pengendara saat melintas di Tol Pekanbaru-Dumai tepatnya di KM 81.
Peristiwa gajah menyebrang di Tol Pekanbaru-Dumai ini bukan lah yang pertama kalinya.
Pada bulan Februari tahun 2022 lalu, seekor gajah juga tampak melintas di Tol Pekanbaru-Dumai tepatnya di KM 73.
Waspada! Gajah akan selalu melintas di jalan yang pernah ia lalui ," tulis admin IG tersebut dalam keterangannya.
Postingan tersebut mendapat berbagai tanggapan dari warganet.
Di antaranya adalah admin @dynuuk "Banyak gajah disitu.wong memang tempat tjnggalnyee" ujarnya dalam kolom komentar
Ada juga admin @riiia_dwi yang menulis "karna emang itu jalan yg biasa dia Lalui, sebelom adanya jalan ToL. ingatan gajah itu sangat peka, dia hanya melalui jln yg biasa dia lewati".
Admin @donirmdh_n juga memberikan komentar "ngk bisa disalahin dia krn itu pernh dlu jadi jalan dia buat cari makan"
Sedangkan admin @rianticcc menulis "Tol melintang di jalan gajah.
Kepala Bidang Teknis BBKSDA Riau, Ujang Holisudin, Senin (20/11/2023), menyampaikan fakta-fakta terkait peristiwa Gajah Getar yang melintas di Tol Pekanbaru-Dumai berdasarkan hasil pemantauan di lapangan oleh tim BBKSDA Riau dan hasil diskusi dengan dengan mitra BBKSDA Riau.
1. Gajah yang menyebrang di kilometer 81 adalah gajah Getar berjenis kelamin jantan usia sekitar 30-35 tahun
2. Gajah tersebut memiliki karakter yang sama dengan gajah Codet yaitu berpindah dari kantong gajah Balai Raja dan Kantong Giam Siak
3. Gajah ini memang tidak di pasang GPS karena terkadang biasanya bergerak bersama rombongan gajah Seruni.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.