Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Bahasa Gaul

Arti Spill Bahasa Gaul Muncul dari Interaksi Sosial di Dunia Maya Medsos Apa Arti Kata Spill?

Arti Spill Bahasa Gaul Arti Kata Spill yang harus kamu ketahui, lahir dari interaksi di Sosial Media dan komunikasi kekinian.

Penulis: Muhammad Ridho | Editor: Ilham Yafiz
Unsplash
Ilustrasi. Arti Spill Bahasa Gaul Muncul dari Interaksi Sosial di Dunia Maya Medsos Apa Arti Kata Spill? 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Arti Spill Bahasa Gaul Arti Kata Spill yang harus kamu ketahui, lahir dari interaksi di Sosial Media dan komunikasi kekinian.

Semakin banyak kata-kata kasual yang dijadikan masayarakat milenial tanah air sebagai bahasa gaul.

Spill merupakan kata yang berasal dari Bahasa Inggris yang arti dalam bahasa Indonesianya adalah tumpah.

Selain itu, arti kata spill dapat juga berarti mencurahkan.

Menurut Kamus Cambridge spill artinya mengalir, bergerak, jatuh atau menyebar di tepi.

Berdasarkan penelusuran Tribunpekanbaru.com, Spill merupakan kata bahasa Inggris yang artinya adalah tumpahan.

Namun arti spill dalam bahasa gaul, bukanlah tumpahan yang dimaksud di dalam bahasa Inggris.

Melainkan arti kata spill hanya sebuah kiasanya dari tumpahan itu sendiri.

Di mana makna dari kata spill adalah bocoran.

Maksudnya bocoran tentang sesuatu yang bikin penasaran, atau bocoran untuk melihat bentuk asli sebuah benda.

Dalam Urban Dictionary kata Spill diartikan sebagai to tell everything atau memberitahu segalanya.

Jadi kata "Spill" ini digunakan sebagai istilah untuk mulai membuka dan mengungkapkan rahasia/aib seseorang.

Penggunaan kata Spill ini populer di media sosial, mulai dari Twiiter, TikTok hingga aplikasi Whatsapp.

Nah demikian Arti Kata Spill dalam Bahasa Gaul.

( Tribunpekanbaru.com )

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved