Perang Rusia vs Ukraina
Wanita Inggris Ini Jadi Tentara di Ukraina, Ditemukan Tewas di Atas Ranjang di Kiev
Katherine Mielniczuk, dia merupakan mantan mahasiswa kimia berusia 25 tahun dari Inggris yang jadi tentara di perang Ukraina
TRIBUNPEKANBARU.COM - Seorang wanita yang merupakan tentara asal Inggris yang bekerja di perang Ukraina ditemukan tewas.
Wanita tersebut bernama Katherine Mielniczuk.
Dia merupakan mantan mahasiswa kimia berusia 25 tahun dari Inggris.
Dia ditemukan tewas minggu lalu di Kiev.
Daily Mail melaporkan, mayat Mielniczuk ditemukan pada 24 Desember 2023 di tempat tidurnya oleh anggota unitnya.
Dilaporkan Katherine ditempatkan di unit ke-151 Pasukan Operasi Khusus Ukraina.
Penyebab kematian Mielniczuk dilaporkan belum jelas.
Namun lansiran media tersebut menyebutkan, kematian Katherine bukan karena sesuatu yang janggal.
“Penyebab kematiannya pada tahap ini tidak dianggap mencurigakan,” klaim surat kabar tersebut, mengutip data dari Project Konstantine.
Project Konstantine adalah sebuah organisasi sukarelawan Ukraina. Organisasi itu dilaporkan membagikan beberapa rincian kematian wanita tersebut.
Mielniczuk dilaporkan tiba di Ukraina tahun lalu dan bertugas sebagai “instruktur dan petugas medis tempur” di sebuah kelompok yang dikenal sebagai Menace Medics.
Tidak jelas apakah dia berpartisipasi dalam operasi tempur di garis depan bersama tentara Kiev melawan pasukan Rusia.
Dia adalah satu dari ribuan tentara bayaran asing yang berkumpul di Kiev menyusul meningkatnya konflik Ukraina melawan Rusia pada Februari 2022. (Tribunnews)
| Rusia dan Ukraina Lakukan Pertukaran Jenazah Prajurit yang Gugur di Medan Perang |
|
|---|
| Pejabat Kemenhan Ukraina Korupsi Anggaran Perang di Saat Negaranya Nyaris Hancur Diserang |
|
|---|
| Gedung Putih Sebut Korut Pasok Rudal ke Rusia untuk Serang Ukraina |
|
|---|
| Rusia Murka , Gempur Dua Kota Besar Ukraina , Bangunan Luluh Lantak dan Jatuh Korban Jiwa |
|
|---|
| Putin Balas Dendam ! Rencanakan Serangan Menghancurkan , Ukraina Dituduh Lakukan Kejahatan Sipil |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.