Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Seleb

Ayah Ammar Zoni Meninggal, Irish Bella Tak Banyak Bicara Saat Tiba di Rumah Duka

Irish Bella sempat mengucapkan belasungkawanya terhadap berita duka ini melalui akun Instagramnya.

Editor: Sesri
Instagram
Irish Bella 

TRIBUNPEKANBARU.COMIrish Bella datang ke rumah duka ayahanda Ammar Zoni, yang juga ayah mertuanya.

Ayahanda Ammar Zoni meninggal dunia pada Sabtu (20/1/2024) sekira pukul 20.00 WIB, setelah sempat dirawat karena sakit kanker.

Irish Bella tampak datang ditemani sejumlah orang ketika melayat ke almarhum Suhendti Zoni di kawasan Depok, Jawa Barat.

Irish Bella tiba di rumah duka sekira pukul 10.05 WIB.

Ia hanya diam, tak ada sepatah katapun ke awak media.

Ia terlihat mengenakan pakaian serba hitam, Ibel terus berjalan melalui awak media yang ada di rumah duka.

Ibu dua anak ini langsung masuk dan bersalaman dengan beberapa orang termasuk dengan Aditya Zoni.

Irish Bella sempat mengucapkan belasungkawanya terhadap berita duka ini melalui akun Instagramnya.

Baca juga: Ayah Ammar Zoni Meninggal Dunia, Dimakamkan Hari Ini

Baca juga: Hadapi Kasus Narkoba dan Perceraian, Kuasa Hukum Doakan Ammar Zoni Insaf dan Bertaubat

“Semoga Allah SWT menerima amal ibadahnya serta menempatkannya di tempat terbaik Jannah-Nya. Amin,” tulis Irish Bella dalam Instagram Storynya, Minggu (21/1/2024).

Ayah Ammar Zoni, Henri Zoni, usai menjenguk putranya di tahana Polres Jakarta Pusat, Selasa (11/7/2017).
Ayah Ammar Zoni, Henri Zoni, usai menjenguk putranya di tahana Polres Jakarta Pusat, Selasa (11/7/2017). (KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG)

Ammar Zoni Ditahan Kasus Narkoba

Suhendri meninggal ketika Ammar Zoni masih ditahan karena kasus narkoba untuk ketiga kalinya.

Aditya Zoni, adik Ammar Zoni sebelumnya menyebut bahwa ayahnya belum tahu jika Ammar Zoni tersandung kasus narkoba lagi.

Sebelum meninggal juga Aditya menyebut bahwa kondisi ayahnya sudah tidak baik, sehingga ia memang belum memberitahu soal kasus kakaknya.

"Sampai saat ini (ayah) belum tahu (Ammar Zoni ditangkap lagi). Karena kita nunggu momennya yang pas supaya papa itu setelah tahu nggak syok," kata Aditya Zoni di kawasan Duren Tiga, Sabtu (20/1/2024).

"Apalagi papa kan sekarang keadaannya lagi nggak baik lah. Jadi kalau misalkan kita kasih tahu takutnya syok," ucapnya.

Rencananya jenazah Suhendri Zoni akan dimakamkan siang ini di TPU Kalimulya Depok, Jawa Barat.

( Tribunpekanbaru.com / Tribunnews.com)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved