Berita Kuansing
AKP Shilton Jabat Kasat Reskrim Polres Kuansing Riau, Sosoknya Bikin Penjahat Bergidik
AKP Shilton resmi menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Kuansing pada sertijab yang dipimpin oleh Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito.
Penulis: Guruh Budi Wibowo | Editor: M Iqbal
TRIBUNPEKANBARU.COM, KUANSING - AKP Shilton resmi menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Kuansing.
Ia menggantikan AKP Linter Sihaloho yang mendapat amanah mengemban tugas sebagai Kapolsek Singingi.
Upacara sertijab AKP Shilton dan AKP Linter Sihaloho dipimpin langsung oleh Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito di Mapolres Kuansing, Senin (27/5/2024) pagi.
AKP Shilton ternyata bukanlah polisi sembarangan.
Sebelum bertugas di Polda Riau sebagai PS Kanit 2 Subdit 2 Ditreskrimum, ia pernah menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Pandeglang.
AKP Shilton dikenal sebagai polisi yang kerap mengungkap kasus-kasus besar di Provinsi Banten.
Kasus yang berhasil dia ungkap semenjak lulus dari Akademi Polisi (Akpol) tahun 2013, mulai dari kasus pencurian, pembunuhan, pencabulan, korupsi hingga narkoba.
Polisi kelahiran Batam, Kepri tahun 1990 ini menjadi perhatian publik ketika dia menjadi Kanit Buser dan Jatanras Polda Banten.
Kala itu, dia meringkus dua bersaudara, Bombom dan MR yang menjadi buronan kasus pencurian kendaraan bermotor dari tahun 2015-2017.
Kedua bersaudara tersebut merupakan gembong pencurian kelas kakap. Dari tangan mereka Shilton menyita 36 unit sepeda motor hasil curian.
Pengungkapan kasus itu mengantarkan Shilton menjadi Kanit Tipikor Satreskrim Polres Serang.
Selama di sana, Shilton berhasil mengungkap kasus korupsi dana desa yang dilakukan dua oknum kepala desa di Kabupaten Serang.
Kemudian Shilton yang baru dilantik menjadi Kasat Narkoba Polresta Serang Kota, berhasil mengungkap 19 kasus narkoba selama satu bulan.
Saat di Polresta Serang Kota, AKP Shilton dan Satresnarkoba Polres Cilegon, juga mengamankan bandar narkoba jaringan Sumatera dengan barang bukti sabu seberat 13,8 kilogram pada tahun 2021.
Pada tahun 2022, Shilton yang dimutasi menjadi Kasat Narkoba Polres Cilegon membongkar kasus Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) narkotika.
Dari pengungkapan itu, Satres Narkoba menyita aset pelaku berupa rumah, mobil dan tanah dengan nilai total Rp 1,5 miliar.
Kasus lain yang menyita perhatian publik adalah pembunuhan Elisa Siti Mulyani menggunakan kloset.
Dalam kasus itu, Sat Reskrim Polres Pandeglang berhasil menangkap pelaku Riko Arizka kurang dari satu jam.
Dalam kasus itu, pelaku yang merupakan anak oknum anggota polisi dijerat Pasal 340 KUHP. Kasus lainnya yakni, penimbunan solar hingga galian C ilegal.
Teranyar, AKP Shilton juga sedang menangani kasus korupsi di Kabupaten Pandeglang, yang melibatkan salah satu Bank BUMN.
Dalam pengungkapan kasus ini, ada lima perusahaan kontruksi asal Bandung, Jawa Barat yang terlibat kredit fiktif Rp 13 miliar.
Dalam kasus tersebut Sat Reskrim Polres Pandeglang sudah mengamankan satu orang ASN Insial W yang ternyata seorang ASN di Pemkab Pandeglang.
Shilton mendapat 4 penghargaan prestisius. Di antaranya, dari Menteri Sosial Tri Rismaharini terkait pengungkapan kasus TPPO dengan korban anak di bawah umur, 2 piagam penghargaan dari Bupati Pandeglang Irna Narulita.
Kemudian 1 piagam penghargaan lagi berasal dari Polda Banten karena berhasil membongkar kasus beras oplosan.
Atas capaiannya, pria yang lulus Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) tahun 2014 itu sudah diganjar belasan kali penghargaan dari pimpinan.
( Tribunpekanbaru.com /Guruh Budi Wibowo)
| Keberadaan Pelaku Pembunuhan di Pucuk Rantau Masih Misteri, Polres Kuansing Perluas Pengejaran |
|
|---|
| 22 Hari Buron, Pelaku Pembunuhan di Kuansing Bertahan di Hutan Perbatasan Sumbar |
|
|---|
| Seorang Lansia di Kuansing Ditemukan Meninggal, Terungkap dari Bau Busuk dari Rumah Reyot |
|
|---|
| Tiga Pria Curi Kabel Stasiun TV Nasional di Kuansing, Dua Pelaku dan Penadahnya Kabur |
|
|---|
| Satu Mantan Kades di Kuansing Gagal dapat Penambahan Masa Jabatan Karena Terindikasi Narkoba |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/AKP-Shilton-jabat-Kasat-Reskrim-Polres-Kuansing.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.