Pilkada Pelalawan
PKS Kumpulkan Kader dan Simpatisan, Susun Langkah Pemenangan Nasarudin di Pilkada Pelalawan Riau
PKS Kabupaten Pelalawan mulai menyusun langkah-langkah dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Pelalawan 2024.
TRIBUNPEKANBARU.COM, PELALAWAN - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Pelalawan mulai menyusun langkah-langkah dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Pelalawan 2024 setelah menetapkan H Nasarudin SH MH sebagai Bakal Calon (Balon) bupati.
Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKS memutuskan mengusung Balon Bupati Nasarudin di Pilkada Pelalawan 2024.
Surat Keputusan (SK) diserahkan DPP secara langsung ke Nasarudin pada 5 Juli lalu di Jakarta.
Sejak saat itu, DPP memerintahkan DPD PKS Pelalawan untuk memenangkan Nasarudin dalam kontestasi politik Pilkada.
"Sekarang kita sedang menyusun langkah-langkah untuk pemenangan Calon Bupati Nasarudin. Ini sesuaikan dengan arahan dari DPP," ujar Ketua DPD PKS Pelalawan, H Abdullah kepada Tribunpekanbaru.com, Kamis (18/7/2024).
Baca juga: Usai Mundur dari Jabatan Kadisdikbud Pelalawan, Abu Bakar Ajukan Pensiun Dini dari PNS
Baca juga: Usulkan Zukri dan Nasarudin ke DPP, Demokrat Belum Tentukan Sikap di Pilkada Pelalawan Riau 2024
Abdullah menyebutkan, rapat internal digelar secara intensif pasca SK Calon Bupati diterima Nasarudin.
Strategi dan upaya pemenangan sudah dimulai dalam dua pekan terakhir untuk wilayah Pangkalan Kerinci melalui konsolidasi dan pertemuan.
Hal ini untuk memperkuat dukungan dan tingkat keterpilihan Wakil Bupati Pelalawan aktif tersebut.
Selain itu, PKS Pelalawan mengagendakan pertemuan seluruh kader, pengurus kabupaten dan kecamatan, simpatisan hingga sayap partai dalam bulan ini.
Semua sumber daya manusia PKS dikumpulkan dalam merumuskan dan menyatukan persepsi pemenangan di Pilkada 27 November nanti.
"Tanggal 31 Juli ini kami rapat koordinasi daerah bersama semua DPC, sayap partai, hingga simpatisan. Dipusatkan di Pangkalan Kerinci.
Tujuannya untuk memenangkan calon bupati," tandas anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pelalawan ini.
PKS Pelalawan meraih 4 kursi pada Pemilihan Umum (Pemilu) 14 Februari lalu. Jumlah itu bertambah 100 persen dari kursi yang diperoleh pada Pemilu 2019 silam.
( Tribunpekanbaru.com /Johannes Wowor Tanjung)
| Pilkada Pelalawan 2024, Pemilih yang Tak Dapat Undangan Bagaimana? Ini Penjelasan KPU |
|
|---|
| Tim Paslon Nasarudin-Abu Bakar dan Zukri-Husni Tamrin Gelar Real Count Hasil Pilkada Pelalawan 2024 |
|
|---|
| Gakkumdu Hentikan Penyelidikan Dugaan Pelanggaran Pilkada Pelalawan Paslon Nasarudin-Abu Bakar |
|
|---|
| FGD Polres Pelalawan dengan KPU, Bawaslu serta Paslon untuk Pelaksanaan Kampanye Aman dan Kondusif |
|
|---|
| Kapolsek Langgam Sapa Masyarakat Nelayan Pembuat Sampan Kayu, Ajak Salurkan Hak Pilih Pilkada |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/Nasarudin-terima-SK-calon-bupati-di-Pilkada-Pelalawan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.