Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

PON Aceh Sumut 2024

Peselam Putri Riau Ini Sumbang Emas di PON 2024

Peselam putri Riau, Vina Maliani berhasil meraih emas di PON 2024. Emas yang sudah ditargetkan sebelumnya.

|
Penulis: Dian Maja Palti Siahaan | Editor: Ariestia
Istimewa
Peselam putri Riau, Vina Malini kala penyerahan medali emas PON 2024 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Peselam putri Riau, Vina Malini berhasil meraih emas di PON 2024. Emas yang sudah ditargetkan sebelumnya.

"Alhamdulillah dapat satu emas," kata ketua umum Pengprov Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Riau, Ali Usman pada Tribunpekanbaru.com, Senin (17/9/2024).

Emas sendiri disumbangkan Vina Malini di nomor M Course Laut. Ia berhasil mencatatkan waktu 12.46 menit dan mengalahkan peselam Jawa Barat yang meraih perak dan peselam Sulawesi Utara yang meraih perunggu.

Pertandinganselam sendiri digelar di Aceh. Tepatnya di Sabang.

Dikatakannya, nomor ini memang termasuk andalan pihaknya. Sebab sudah ditarget emas sebelumnya.

Saat kualifikasi PON 2023 lalu, selam Riau juga meraih emas di nomor ini. Penyumbangnya juga dari Vina Malini.

"Emas di kualifikasi juga dari nomor ini," katanya.

Dengan hasil ini, selam Riau pun sudah memenuhi target yang dicanangkan KONI Riau di PON 2024 ini. Sebab target hanya 1 emas.

"Target kita sudah terpenuhi. Kita bisa tenang," ucapnya sembari tertawa.

Namun katanya, masih ada beberapa peluang selam Riau untuk metaih medali. Ada beberapa nomor lagi.

"Mohon doanya agar di nomor lainnya bisa medali," pintanya.

Humas Pengprov POSSI Riau, Elfiones mengaku bersyukur atas hasil ini. Apalagi mereka menurunkan atlet asli Riau di PON ini.

"Vina Malini itu asli Riau. Dia dari renang sebelumnya," kata pria yang akrab disapa Oyon ini. (Tribunpekanbaru.com/Palti Siahaan)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved