Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Harimau di Siak

Soal Kemunculan Harimau di Siak, BBKSDA Riau Imbau Warga Waspada

Terkait kemunculan Harimau di Teluk Lanus Kabupaten Siak, BBKSDA Riau sudah berkoordinasi dengan sejumlah pihak di lokasi kejadian.

Penulis: Rizky Armanda | Editor: Theo Rizky
Tangkapan Layar Video Viral di WAG
HARIMAU SUMATERA: Seekor Harimau Sumatera terekam kamera saat menyatroni kandang ayam pekerja kebun, dengan lokasi diduga terjadi di Tasikbelat, Kampung Teluk Lanus, Kecamatan Sungai Apit, kabupaten Siak, Riau, Selasa (4/2/2025) sekitar pukul 23.30 WIB. BBKSDA Riau telah menyampaikan imbauan kepada pihak pengelola HGU untuk memastikan agar seluruh karyawan selalu waspada dan tidak beraktivitas keluar pada jam harimau aktif beraktivitas. 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Terkait kemunculan Harimau Sumatera di kawasan camp karyawan di Tasikbelat, Kampung Teluk Lanus, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, pihak Balai Besar Konservasi dan Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, menyatakan sudah melakukan monitoring.

Disebutkan Kepala Bidang Teknis BBKSDA Riau, Ujang Holisudin, pihaknya sudah berkoordinasi dengan sejumlah orang di lokasi kejadian.

“Video itu terjadi Rabu malam, tanggal 5 Februari 2025. Berdasarkan keterangan pihak yang kami hubungi di lokasi, bahwa Harimau Sumatera itu lewat pada komplek rumah karyawan yang berada pada areal HGU,” kata Ujang, Minggu (9/2/2025).

Ujang menyebut, BBKSDA Riau telah menyampaikan imbauan kepada pihak pengelola HGU untuk memastikan agar seluruh karyawan selalu waspada dan tidak beraktivitas keluar pada jam harimau aktif beraktivitas.

“Kami terus berkomunikssi dan meminitor perkembangan. Sampai Sabtu pagi kemarin, kami tanyakan dan mendapatkan informasi bahwa harimau sumatera tidak terlihat lagi. Aktivitas karyawan berjalan seperti biasa,” tandasnya.

Baca juga: Viral Video Harimau Intip Kandang Ayam di Kampung Teluk Lanus, BPBD Siak Dalami Kebenarannya

Baca juga: Sudah Banyak Korban Terkam Harimau, BPBD Siak Minta BBKSDA Riau Lakukan Penanganan Jangka Pendek

Dalam video yang beredar, si belang raksasa itu tampak menyatroni kandang ayam pekerja kebun.

Video berdurasi 15 detik itu menyebar ke berbagai jejaring media sosial dan whatsApp Group. 

Warga pun cemas dengan beredarnya video tersebut.

Penampakan harimau tersebut direkam seorang pekerja kebun sela dinding papan barak yang mereka tinggali.

Terlihat harimau sempat mengintip ke dalam kandang ayam, lalu pergi dengan santai. Kemudian harimau tidak terlihat lagi karena suasana cukup gelap.

(Tribunpekanbaru.com/Rizky Armanda)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved