Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

PSU Pilkada Siak

Melihat TPS 3 Buantan Besar, Lokasi PSU Pilkada Siak 22 Maret 2025

TPS 3 kampung Buantan Besar terletak di RT 3 RW 1, Jalan Kolam Hijau.Kampung terakhir di Kecamatan Siak sebelum memasuki Kecamatan Bungaraya.

Penulis: Mayonal Putra | Editor: Ariestia
Tribunpekanbaru.com/Mayonal Putra
PSU - Gedung balai desa yang digunakan untuk TPS 3 di Kampung Buantan Besar, Kecamatan Siak pada PSU Pilkada Siak, Sabtu 22 Maret 2025 nanti. 

TRIBUNPEKANBARU.COM, SIAK - TPS 3 kampung Buantan Besar terletak di RT 3 RW 1, Jalan Kolam Hijau.

TPS ini berada di gedung balai kampung, dekat Musala Almuttaqin. 

Menuju TPS ini, dari Jalan Lintas Siak-Pakning, berbeloklah ke kanan setiba di simpang Jalan Kolam Hijau. 

Kampung ini menjadi kampung terakhir di Kecamatan Siak sebelum memasuki Kecamatan Bungaraya.

Warga di sekitar TPS ini tidak menyangka akan melakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU).

Karena pelaksanan pemungutan suara pada 27 November 2025 terasa normal saja.  

Hasil penghitungan suara di TPS 3 Buantan Besar ini pada Pilkada Siak 2024, menempatkan Paslon nomor 2 Afni-Syamsurizal unggul. 

Hasil penghitungan perolehan suara untuk Paslon 01 Irving Kahar Arifin 67 suara.

Baca juga: Di Balik PSU TPS 3 Jayapura Bungaraya, Petugas Bertaruh Nyawa Saat Antarkan Undangan

Paslon 02 Afni Z -Syamsurizal 110 suara dan Paslon 03 Alfedri-Husni Merza 68 suara. 

Jumlah seluruh suara sah 245, suara tidak sah 6, suara sah dan suara tidak sah 251.

Jumlah pemilih dalam DPT 447, DPTb 4 dan DPK 2.

Ketua KPPS Saut Martogi Sianipar.

Alasan Mahkamah Konstitusi (MK) untuk PSU di TPS ini karena banyaknya pemilih yang tidak melakukan pemilihan.

Hal itu terjadi karena undangan dari penyelenggara tidak sampai ke sebagian pemilih. 

Dwi Purwanto, warga setempat mengatakan, kampungnya kini menjadi sorotan.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved