Lihat Ular King Kobra 4,2 Meter Menggantung di Plafon Dapur Rumahnya, Warga Tembilahan Ini Kaget
Ular jenis king kobra masuk ke dalam rumah warga di parit 19, Kelurahan Sungai Beringin, Kecamatan Tembilahan
Penulis: T. Muhammad Fadhli | Editor: M Iqbal
TRIBUNPEKANBARU.COM, TEMBILAHAN – Ular jenis king kobra masuk ke dalam rumah warga di parit 19, Kelurahan Sungai Beringin, Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Selasa (6/5/2025) pagi.
Kemunculan ular ganas sepanjang 4,2 meter tersebut mengejutkan pemilik rumah setelah terlihat menggantung di plafon bagian dapur rumah warga.
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Inhil yang menerima informasi tersebut segera menurunkan tim ke lokasi.
Proses evakuasi pun berlangsung dramatis ketika sejumlah petugas damkar mencoba menjinakan sang reptile dari plafon rumah warga, mengingat ukuran ular yang besar dan berbisa.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan (DPKP) Inhil, Nursal menuturkan, evakuasi berlangsung lancar dan ular berhasil diamankan tanpa korban.
“Alhamdulillah cepat, sekitar 1 jam petugas dilokasi selesai di evakuasi. Ular berhasil diamankan dan dipindahkan ke lokasi yang jauh dari permukiman,” ujar Nursal Kepada Tribunpekanbaru.com.
Nursal menambahkan, petugas juga memeriksa untuk memastikan tidak ada ular lain yang bersembunyi di sekitar lokasi.
Menurutnya, kemunculan ular ini menjadi peringatan bahwa hewan liar bisa muncul kapan saja, terutama di dekat semak atau lahan kosong.
“Kepada warga agar waspada, terutama di musim hujan, karena ular kerap mencari tempat hangat seperti di dalam rumah,” imbau Nursal.
Nursal juga mengimbau warga yang menemukan hewan liar bisa segera menghubungi Damkar Inhil di nomor 0768-24488.
(Tribunpekanbaru.com/T. Muhammad Fadhli).
| Inflasi Riau Capai 5,08 Persen, Inflasi Tertinggi Terjadi di Ibukota Kabupaten Inhil |
|
|---|
| Kakek di Sukabumi Nekat Duel Lawan King Kobra, Sempat Tancapkan Ular Itu ke Kayu Sebelum Meninggal |
|
|---|
| Ketika Air Laut Merampas Kebun Kelapa Warga Kuala Selat, Masa Depan Pun Terkoyak |
|
|---|
| Awalnya Antusias, Sekarang Anak di Inhil Trauma Makan Menu MBG, Orangtua Bekali Makan Siang |
|
|---|
| Gagalnya Penyelundupan 3 Kg Sabu yang Dikendalikan Bandar dari Malaysia ke Inhil, 4 Tersangka Lesu |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.