Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Dumai

Banyak Tempat Pembuangan Sampah Liar, Satu Hari Volume Sampah di Dumai Capai 160 Ton

Volume sampah di Kota Dumai diperkirakan mencapai 160 ton dalam satu hari. Jumlah ini belum seimbang dengan jumlah Tempat Pembuangan Sementara (TPS)

Penulis: Fernando | Editor: CandraDani
Tribun Pekanbaru/Fernando Sikumbang
Sejumlah pemulung tampak memilah sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Mekar Sari beberapa waktu lalu. Lokasi ini jadi kawasan pembuangan akhir sampah yang ada di Kota Dumai. 

Laporan Wartawan Tribundumai.com, Fernando Sikumbang

TRIBUNDUMAI.COM,DUMAI- Volume sampah di Kota Dumai diperkirakan mencapai 160 ton dalam satu hari. Jumlah ini belum seimbang dengan jumlah Tempat Pembuangan Sementara (TPS) yang ada.

Saat ini hanya terdapat 17 TPS di Kota Dumai.

Belasan TPS ini belum mampu menampung sampah yang ada.

Kondisi ini menyebabkan banyaknya sampah menumpuk di luar TPS.

Baca: Cewek Cantik Ini Peduli Sampah, Ini Foto-foto Cantiknya

TPS liar muncul akibat oknum yang seenaknya membuang sampah.

Sejumlah kawasan di ruas Jalan Arifin Achmad terdapat TPS liar.

Ada sejumlah lahan kosong malah dijadikan tempat menumpuk sampah.

Tumpukan sampah yang ada menyebabkan aroma busuk menyeruak.

Kondisi ini menganggu pengendara yang melintas di sana.

Sejumlah oknum tetap saja membuang sampah di sana.

Baca: Duh, Dumai Cuma Punya 15 Unit Truk Sampah, Itu Pun Tak Semua Optimal

Padahal sudah ada tulisan larangan membuang sampah di areal itu.

Tumpukan sampah ini menimbulkan aroma mengganggu lingkungan di sekitarnya.

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai, Yudha Pratama mengaku tim kebersihan kesulitan mengangkut sampah yang ada.

Mereka kesulitan mengangkut sampah karena terkendala jumlah armada.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved