Pekanbaru
Amankan Perayaan Imlek di Pekanbaru, Polresta dan Jajaran Kerahkan Personel Pengamanan
Sejumlah personel pengamanan dari Polresta Pekanbaru dikerahkan untuk mengamankan jalannya perayaan Imlek tahun 2019 ini di Pekanbaru.
Penulis: Rizky Armanda | Editor: Ariestia
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru: Rizky Armanda
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Sejumlah personel pengamanan dari Polresta Pekanbaru dikerahkan untuk mengamankan jalannya perayaan Imlek tahun 2019 ini di Pekanbaru.
Kasubbag Humas Polresta Pekanbaru Ipda Budhia Dianda menjelaskan, selain Polresta, pengamanan juga melibatkan personel Polsek jajaran masing-masing wilayah.
"Untuk Polresta Pekanbaru sekitar 30 orang. Disebar di vihara besar dan juga Jalan Karet, yang menjadi pusat perayaan Imlek," kata Budhia kepada Tribunpekanbaru.com, Selasa (5/2/2019) pagi.
Baca: Sejarah Tradisi Angpao Merah di Hari Raya Imlek, Tersembunyi Doa Cepat Dapat Jodoh Bagi yang Jomblo
Sementara itu untuk Polsek jajaran di masing-masing Kecamatan, melaksanakan pengamanan di vihara yang ada di wilayahnya sendiri.
Jumlah personelnya disesuaikan dengan tingkat kerawanan dan kebijakan Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) di wilayah tersebut.
"Selain vihara, perayaan Imlek juga dilaksanakan di hotel, seperti di hotel Novotel tadi malam," papar Budhia.
Kemudian ditambahkannya, selain pengamanan yang sifatnya stasioner atau menetap, seperti misalnya di vihara, hotel, dan di Jalan Karet, pengamanan juga dilakukan oleh tim patroli dari Satuan dan Unit Sabhara.
Baca: Syahrini Akan Menikah dengan Reino Barrcak Februari di Jepang? Ini Postingan Incess Soal Pernikahan
Pengamanan sudah kita mulai dari tadi malam (Senin) dan berlanjut sesuai jadwal dari masing-masing vihara, kegiatan Imlek di hotel, atau tempat lainnya," tandasnya. (*)
Temukan kami di facebook:
Jangan lupa subscribe channel youtube official tribunpekanbaru, tonton video viral dan video menarik lainnya:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/pengamanan-perayaan-imlek-polresta-pekanbaru.jpg)