Liga Italia
Hasil Liga Italia, Gol Menit Ke-101 Buyarkan Kemenangan Inter Milan, Ditahan 3-3 oleh Fiorentina
Inter Milan bermain seri 3-3 dengan Fiorentina dalam laga pekan ke-25 Liga Italia di Stadion Artemio Franchi, Minggu (24/2/2019) waktu setempat
TRIBUNPEKANBARU.COM- Inter Milan bermain seri 3-3 dengan Fiorentina dalam laga pekan ke-25 Liga Italia di Stadion Artemio Franchi, Minggu (24/2/2019) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Lega Serie A, Inter Milanmemang tampil lebih mendominasi.
Inter memimpin penguasaan bola dengan 54 persen.
Baca: Inter Milan Berbalik Unggul 3-1 Setelah Tertinggal Gol Cepat Forentina
Dari segi peluang, I Nerazzurri memiliki 7 yang 6 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Fiorentina mempunyai 10 kesempatan, di mana 2 menuju ke gawang.
Inter Milan dikejutkan oleh gol Fiorentina pada detik ke-17.
Bermula dari umpan jarak jauh Federico Ceccherini kepada Federico Chiesa yang kemudian menyodorkan bola untuk Giovanni Simeone membuat bek Inter, Stefan de Vrij, melakukan gol bunuh diri.
Sontekan Simeone mengenai De Vrij dan bergulir masuk ke gawang Inter. Fiorentina unggul 1-0.
Tersengat dengan gol tuan rumah, Inter Milan bangkit.
Pada menit ke-6, Inter mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Menerima umpan lambung Radja Nainggolan, Matias Vecino dengan brilian meluncurkan tendangan voli kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Inter Milan berbalik unggul 2-1 pada menit ke-40.
Baca: Chelsea Vs Man City, The Citizen Raih Gelar Pertama Musim Ini
Melakukan aksi individual, Matteo Politano kemudian menghunjamkan sepakan keras kaki kiri dari luar kotak terlarang yang tak dapat dihalau kiper Fiorentina, Alban Lafont.
Skor 2-1 untuk Inter Milan bertahan sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, Inter Milan tetap memegang kendali permainan.
