Seleb
Sebut Kado Terindah di Ulang Tahun, Aura Kasih Ungkap Jenis Kelamin Bayi di Kandungannya
Jenis kelamin anak Aura Kasih terungkap, istri Eryck Amaral itu sebut kado terindah di ulang tahunnya.
Sebut Kado Terindah di Ulang Tahun, Aura Kasih Ungkap Jenis Kelamin Bayi di Kandungannya
TRIBUNPEKANBARU.COM - Jenis kelamin anak Aura Kasih terungkap, istri Eryck Amaral itu sebut kado terindah di ulang tahunnya.
Penyanyi dan aktris peran Aura Kasih merayakan ulang tahunnya yang ke-32, Selasa (26/2/2019).
Melalui unggahan dalam akun Instagram pribadinya, Aura Kasih membagikan potret hasil ultrasonografi atau USG calon buah hatinya bersama Eryck Amaral.
Dalam kolom caption-nya, Aura Kasih mengungkapkan bahwa kehamilannya ini merupakan kado terindah yang ia terima.
"Best bday gift in my life (Kado terbaik dalam hidupku)" tulis Aura Kasih pada Senin (26/2/2019) seperti Grid.ID kutip.
Saat ini, kehamilan Aura Kasih baru menginjak usia empat bulan.
Baca: SEDANG BERLANGSUNG Piala Asia 2019 Persija Jakarta vs Becamex Binh Duong, Saksikan Disini!
Baca: Leg 2 Semifinal Copa del Rey Real Madrid vs Barcelona: Santiago Bernabeu Bukan Neraka Buat Messi Cs
Baca: Syahrini dan Reino Barack Menikah Besok? Ini 5 Artis yang ke Jepang Diduga Hadiri Pesta Syahrini
Diketahui dari hasil USG, janin yang dikandung Aura Kasih berjenis kelamin perempuan.
Dilansir Grid.ID dari Tribunnews.com, pemeran Arini dalam film Arini itu mengungkapkan bahwa memiliki bayi perempuan adalah idaman Aura Kasih dan suaminya, Eryck Amaral.
Baca: Soal Kerusuhan Mei 1998, Wiranto Tantang Prabowo & Kivlan Zen Sumpah Pocong
Baca: Bahkan Bersedia Bayari Anggota Exco Temui FIFA, Umuh Muchtar Siap KLB PSSI Digelar di Bandung
Baca: Resep Kentang dan Bayam Bumbu Kunyit, Hmmm. . . Bikin Makan Jadi Nikmat
Baca: Keperawanan Fela Dibeli Rp 19 Miliar, Politisi Jepang Siap Nikahi hingga Beri Bulanan Rp 317 Juta
"Yang kami idamkan sih perempuan ya, dan alhamdulillah perempuan," ujar Aura seperti Grid.ID kutip dari Tribunnews.com pada Selasa (26/2/2019).
"Cuma kan, katanya (dokter kandungan) bisa berubah, ya semoga Allah memantapkan ini perempuan," sambung Aura lalu mengamini ucapannya.
Aura Kasih menyebutkan alasannya ingin punya anak perempuan adalah karena di keluarganya ia merupakan anak cewek satu-satunya.
Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul : Rayakan Ulang Tahun, Aura Kasih Anggap Kehamilannya sebagai Kado Terindah
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/aura-kasih-dan-eryck-amaral.jpg)