Berita Riau
Resmi Dioperasikan Tahun Ini, Rabu SK Embarkasi Haji Antara Riau Akan Diserahkan ke Pemprov Riau
Jika SK sudah diterima oleh Pemprov Riau, maka Embarkasi Haji Antara Riau sudah langsung bisa dioperasikan pada musim haji tahun ini.
Penulis: Syaiful Misgio | Editor: Ariestia
Resmi Dioperasikan Tahun Ini, Rabu SK Embarkasi Haji Antara Riau Akan Diserahkan ke Pemprov Riau
TRIBUNPEKANBARU.COM - Surat Keputusan (SK) Penetapan Embarkasi Haji Antara Riau diijadwalkan akan diserahkan Kementerian Agama (Kemenag) RI kepada Gubenur Riau, Rabu (14/4/2019) besok.
Jika SK sudah diterima oleh Pemprov Riau, maka Embarkasi Haji Antara Riau sudah langsung bisa dioperasikan pada musim haji tahun ini.
Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie, Minggu (21/4/2019) mengatakan, penyerahan SK embarkasi haji antara Riau dijadwalkan dilakukan langsung oleh Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag RI kepada Gubernur Riau di Pekanbaru.
"Iya, kabar terakhirnya seperti itu. Insya Allah hari Rabu tanggal 24 April besol SK Embarkasi Antara Riau diserahkan secara resmi oleh Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) kepada Gubernur Riau di Pekanbaru," katanya.
Setelah SK penetapan embarkasi haji antara Riau tersebut diterima oleh Pemprov Riau, maka dalam waktu dekat, akan dilaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) terkait teknis pengoperasian embarkasi haji antara Riau. Dalam rapat ini nantinya akan dihadiri oleh seluruh perwakilan kabupaten/kota serta seluruh Kepala Kantor Wilayah Kementrian Agama. Baik provinsi maupun kabupaten kota se Provinsi Riau.
"Terkasuk juga nanti pihak Imigrasi, Bea Cukai, Kesehatan Pelabuhan, Perhubungan, Kepolisian, pihak bandara, semua diundang dalam rapat ini, imbuhnya.
Baca: VIDEO 3 Hari Lagi Meluncur, Redmi Y3 Pertegaskan Diri Akan Hadir dengan Kamera Super Selfi 32 MP
Baca: Papan Bunga Ucapan Selamat untuk Jokowi-Maruf Amin Berjejer di Pagar Istana Negara
Dalam Rakor ini nanti akan membahas hal-hal teknis dengan kabupaten/kota menyangkut jadwal keberangkatan calon jemaah haji. Termasuk persiapan akomodasi kedatangan dan keberangkatan jamaah dari embarkasi haji antara Riau.
"Nanti kita bahas dalam rapat itu seperti apa teknisnya. Sebelum itu, kita lakukan langkah-langkah konsultasi dan koordinasi tentang tata cara pelelangan dan pelaksanaan," katanya.
Selain itu, pihaknya akan melakukan konsultasi dengan berbagai pihak soal simulasi keberangkatan jemaah via bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru.
"Nanti kita lakukan simulasi keseluruhan, mulai dari jemaah datang di embarkasi sampai berangkat via bandara menuju Embarkasi Batam," ujarnya.
Sementara terkait kondisi asrama Embarkasi Antara Riau Ahmad Syah tidak menapik masih adanya beberapa yang perlu dilakukan perbaikan seperti lemari rusak, pintu goyang dan lainnya. Namun hal tersebut tidak akan menggangu proses pelaksanaan rangkaian kedatangan dan kebarangkatan calon jamaah haji selama berada di embarkasi.
"Nanti kita lakukan pengecekan terakhir, apa yang kurang dan mana yang perlu diperbaiki, segera kita lakukan perbaikan," ujarnya.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Provinsi Riau, Mahyudin Rabu (17/4/2019) membenarkan terkait kabar SK Embarkasi Haji Antara Riau yang sudah dikeluarkan oleh Kemenag.
"SK Embarkasi Antara Riau sudah diteken Menteri dan sudah keluar beberapa hari lalu. Tapi kami baru kemarin kami mendapat salinannya dikirim lewat WhatsApp," kata Mahyudin.