Berita Riau
Warga BURU BUAYA Muara di Sungai Kuantan Riau Gunakan Tombak, Kisah Predator Itu Pun Berakhir Tragis
Warga buru buaya muara di Sungai Kuantan Riau gunakan tombak, kisah predator itu pun berakhir tragis berupa kematian sebelum diserahkan ke BBKSDA
Penulis: Dian Maja Palti Siahaan | Editor: Nolpitos Hendri
Warga BURU BUAYA Muara di Sungai Kuantan Riau Gunakan Tombak, Kisah Predator Itu Pun Berakhir Tragis
TRIBUNPEKANBARU.COM, TELUKKUANTAN - Warga buru buaya muara di Sungai Kuantan Riau gunakan tombak, kisah predator itu pun berakhir tragis berupa kematian sebelum diserahkan ke BBKSDA.
Warga Desa Sikakak, Kecamatan Cerenti, Kuansing, Riau akhirnya berhasil menangkap buaya yang meresahkan selama ini.
Warga menggunakan tombak dalam menangkap buaya ini, penangkapan buaya ini dilakukan Selasa (25/7/2019).
Baca: Siswi SMP Diperkosa Kakak Kelas di Rumah Orangtua Korban, Pemuda Perkosa Sepupu yang Lagi Pingsan
Baca: SIAPKAN Surat-surat Kendaraan Anda, SIM dan STNK Jangan Lupa, Live Hari Ini Tim Gabungan Razia Pajak
Baca: KAKEK 51 Tahun di Riau CABULI Dua Anak Kakak Beradik Umur 5 dan 3 Tahun, Diduga Pelaku Suka Korban
Baca: JAKSA Panggil Pegawai BRI, Dugaan Kredit Fiktif di Tiga Bank Plat Merah di Riau, Kerugian Rp 7.2 M
Baca: DISKON PEKAN INI Beli Smartphone di Pekanbaru, Ada Promo Samsung S10+ dan Samsung Note 9 di Erafone
Buaya jenis buaya muara tersebut akhirnya bisa ditangkap menjelang maghrib.
Pj kepala Desa Sikakak Alda Marlena mengatakan warga menggunakan tombak yang diberi pelampung untuk menangkap buaya ini. Tujuannya, agar buaya terdeteksi perke ke arah mana dan buaya tetap muncul ke permukaan.
"Maghrib baru ketangkap buayanya dan yang nombak itu pak Wan Tanau," cerita Alda Marlena, Kamis (25/7/2019).
Dikatakannya, Selasa subuh warga sudah mengetahui buaya tersebut sehingga warga menyiapkan peralatan perburuan.
Perburuan pun dilakukan dengan menggunakan perahu.
Saat ditombak pertama kali, buayanya masik ke dalam sungai.
Namun karena pakai tombak pakai pelampung, buaya tersebut muncul ke permukaan.
Warga kembali mengejar dan menombak buaya.
Baca: NASIB Pedagang PASAR TERAPUNG di Tembilahan Riau Rehab Pasar Terhalang Permen PU Pedagang Direlokasi
Baca: Satriandi TEWAS dalam BAKU TEMBAK vs Polisi, Miliki 7 Paspor 31 Rekening Tabungan dan MOBIL MEWAH
Baca: KRONOLOGI Polisi Baku Tembak dengan Buronan di Pekanbaru Riau, Satriandi dan Pengawalnya Terkapar
"Ada beberapa kali ditombak. Bagian punggung dan perut yang kena (tombak)," katanya.
Buaya yang ditangkap panjangnya sekitar 3 meter.
Dari foto-foto yang diterima Tribunpekanbaru.com, sejumlah luka terlihat di tubuh buaya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/warga-buru-buaya-muara-di-sungai-kuantan-riau-gunakan-tombak-kisah-predator-itu-pun-berakhir-tragis.jpg)