HUT Tribun Pekanbaru
Mulai Hari Ini, Pre Sale Beli 3 Gratis 1 Tiket Riau Jazz Collaboration
Riau Jazz Collaboration ini akan menampilkan Maliq D'essential, Barry Likumahua, Yance Manusama, guest star Ivan Slank, Gamaliel, Aundrey, dan Cantika
Penulis: | Editor:
PEKANBARU, TRIBUNPEKANBARU.COM - Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-8 Harian Tribun Pekanbaru, diselenggarakan Riau Jazz Collaboration, 24 April 2015, di SKA Co-Ex .
Riau Jazz Collaboration ini akan menampilkan Maliq D'essential, Barry Likumahua, Yance Manusama, dengan guest star Ivan Slank, Gamaliel, Aundrey, dan Cantika (GAC). Kolaborasi jazz ini merupakan kerjasama Tribun Pekanbaru dengan Sanur Event Organizer.
"Bagi pecinta musik jazz dan ingin menonton aksi-aksi mereka, seperti Maliq D'essential, Barry Likumahua, dan Yance Manusama, kami memberikan tawaran menarik dengan Pre Sale beli 3 gratis 1 khusus pembelian mulai hari ini, 3 April hingga 5 April 2015," kata Arnes Sahan, Kamis (2/4/2015).
Ia menjelaskan, bagi yang ingin membeli tiketnya, silakan menghubungi Sanur (0761) 7873334 dan 08122441194 (indri).
			