Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Ibadah Haji 2015

Tiba di Indonesia, Jemaah Haji Kloter Pertama Sujud Syukur

Pesawat Saudi Arabian Airlines, yang membawa sebanyak 450 jemaah haji kloter pertama asal Jawa Barat tiba kembali ke Tanah Air

Editor: Sesri
AFP Photo/Mohammed Al-Shaikh/Kompas.com
Ribuan tenda untuk menampung umat Islam yang tengah melangsungkan ibadah haji di Mina, di luar kota Mekah, Saudi Arabia, 19 September 2015. Sekitar 3 juta umat Islam dari berbagai penjuru dunia berkumpul di Mekah untuk melangsungkan ibadah haji. 

TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA – Pesawat Saudi Arabian Airlines, yang membawa sebanyak 450 jemaah haji kloter pertama asal Jawa Barat tiba kembali ke Tanah Air sekitar pukul 10.30 WIB, Selasa (29/9/2015).

Setelah mendarat dan turun pesawat, sejumlah jemaah spontan sujud syukur. Mereka langsung menju pintu selatan Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Sebelum diantar ke asrama haji Bekasi, seluruh jemaah menjalani pemeriksaan kesehatan.

Selanjutnya, para jemaah lalu diserahkan ke PPIH masing-masing sebelum akhirnya pulang kembali ke keluarga.

Salah satu jemaah asal Singaparna, Tasikmalaya, Popoh Syarifah (61) mengaku bersyukur bisa pulang ke Indonesia dengan selamat. Terlebih di tengah berbagai insiden di tanah suci.

"Bersyukur saja, saya sama suami selamat, ini bisa pulang, terima kasih," katanya singkat sebelum masuk bus rombongan. (tribunnews)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved