Kebakaran Lahan dan Hutan di Riau
Pasca Karlahut Seluruh Personil Lakukan Pendinginan Lahan Gambut
Untuk memastikan padamnya api di Kecamatan Rangsang, sejumlah personil satgas karlahut hingga saat ini masih melakukan pendinginan.
Penulis: Guruh Budi Wibowo | Editor: Sesri
Laporan wartawan Tribun Pekanbaru, Guruh BW
TRIBUNPEKANBARU.COM,SELATPANJANG - Untuk memastikan padamnya api di Kecamatan Rangsang, sejumlah personil satgas karlahut hingga saat ini masih melakukan pendinginan. Sementara personil lainnya siaga di pos dan melakukan patroli untuk mencegah terulangnya kebakaran lahan di wilayah tersebut.
Danramil 02 Tebingtinggi yang ditunjuk sebagai Komandan Lapangan (Danlap) Satgas Siaga Karlahut wilayah Pulau Rangsang dan Tebingtinggi, Mayor Arm Bismi Tambunan, Jumat (25/3/2016) mengungkapkan, pendinginan gambut ini melibatkan puluhan personil dari seluruh instansi dan perusahan yang dilengkapi dengan peralatan yang lengkap.
Meskipun begitu tebalnya gambut dan minimnya sumber air menjadi kendala upaya pendinginan. Akibat kebakaran tersebut, Bismi memperkirakan 60 hektar lahan sagu dan kelapa masyarakat hangus terbakar.
"Api sudah berhasil dikendalikan. Saya sudah perintahkan seluruh Babinsa agar bersiaga penuh dan membantu personil lainnya melakukan upaya pendinginan di seluruh lokasi terjadinya kebakaran. Sekaligus memasang spanduk himbauan kepada masyarat agar tidak melakukan pembakaran lahan ," ujarnya. (*)
Baca Selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi BESOK. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com. Ikuti Video Berita di www.tribunpekanbaru.com/video
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru