Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Stuart Collin Keluhkan Sulit Temui Anak

Ia berharap, meski sudah resmi bercerai, Risty tak membatasi diri untuk mempertemukan anaknya dengan ayah kandungnya sendiri.

Editor: Sesri
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Risty Tagor dan Stuart Collin menjalani sidang putusan gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan di kawasan Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (24/3). 

TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA - Stuart Collin mengaku masih merasa kesulitan untuk bertemu anaknya. Ia berharap, meski sudah resmi bercerai, Risty tak membatasi diri untuk mempertemukan anaknya dengan ayah kandungnya sendiri.

“Saya enggak ngerti kenapa Risty dan sekelilingnya yang paham banget agama tidak kasih tahu anak saya lahir, dan main kasih nama saja. Padahal bapaknya masih hidup. Kalau dibilangin pasti saya akan datang,” keluh Stuart saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Jika tak mendapat keadilan dalam mengunjungi anaknya, Stuart pun akhirnya berniat untuk mengajukan banding yang salah satu materi gugatannya adalah mengenai hak asuh anak.

“Harusnya tidak boleh mengambil anak sepenuhnya, kalau enggak ada saya, enggak bakal ada juga tuh anak,” ucap Stuart.

Meski beberapa waktu yang lalu Stuart sempat diberi kesempatan untuk menemui putranya, namun menurut pengakuannya, sampai saat ini ia kesulitan untuk kembali menemuinya.

Nomor telepon Stuart pun kembali diblokir oleh Risty.

“Risty selalu ngumpetin foto di Instagram saya enggak tahu tujuan dia apa. Kemarin waktu pertama kali ngelihat anak saya buat suatu yang berharga walaupun sebentar. Ke depannya saya tahu langkah-langkah apa yang akan saya ambil," kata Stuart. (Novrina/Tabloidnova.com)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved