Dana Kelolaan Reksadana Indoprimer di Riau Meningkat 80 Persen
Untuk jenis reksadana saham tersebut hingga September 2016 tercatat mengalami peningkatan sebesar 16 persen dibanding periode yang sama tahun 2015.
Penulis: Ikhwanul Rubby | Editor: M Iqbal
Laporan wartawan Tribun Pekanbaru, Ikhwanul Rubby
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Perusahaan manajemen investasi Indoprimer mencatat hingga Septermber 2016 dana investasi yang dikelola perusahaan khusus wilayah Riau mencapai Rp 75 miliar.
Representative Officer Indoprimer Riau, Nugroho, Senin (3/10/2016) mengatakan jumlah dana kelolaan Indoprimer ini meningkat sebesar 80 persen dari total dana kelolaan yang dicapai perusahaan pada tahun 2015.
Dari total dana kelolaan investasi reksadana Indoprimer yang bernama IPOTFund, investor lebih banyak memilih jenis investasi reksadana saham dan diikuti reksadana pasar uang.
Untuk jenis reksadana saham tersebut hingga September 2016 tercatat mengalami peningkatan sebesar 16 persen dibanding periode yang sama tahun 2015.
Sementara jenis investasi reksadana pasar uang mengalami pertumbuhan dibanding tahun lalu periode yang sama sebesar 7,04 persen.
"Hal ini mengisayaratkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya berinvestasi disektor pasar modal khususnya reksadana mulai meningkat," ujarnya.
Pada tahun ini dana kelolaan investasi reksadana ditargetkan perusahaan sebesar 100 miliar.
Terkait jumlah investor yang berhasil diraih perusahan investasi ini di Riau mengalami peningkatan 100 persen.
"Dari total investor reksadana di Riau pada tahun 2015 periode hingga bulan September, pada tahun 2016 hingga bulan September tercatat bertambah menjadi 460 investor," tuturnya.
Ia mengatakan terkait investor yang mempercayakan dananya di Indoprimer Riau, 60 persen diantaranya lebih memilih investasi di saham dan 40 persen investasi di sektor reksadana.
Ia menambahkan Indoprimer menawarkan sejumlah keunggulan pada produk investasi yang ditawarkannya kepada investor.
"Kami adalah supermarket reksadana online terlengkap dengan total 146 reksadana dari 29 Manajemen Investasi yang bisa di beli lewat IPOTFund. Produk investasi reksadana kami bebas biaya jual maupun beli," tukasnya.
Ia mengatakan untuk dana kelolaam investasi yang bisa disertakan investor mulai dari Rp 100 ribu.(*)
Baca selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi BESOK. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com. Ikuti Video Berita di www.tribunpekanbaru.com/video
FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru
