Breadtalk Hadirkan Dua Varian Menu Baru dan Promo Diskon
Menu ini pada cara pengolahannya chochip yang menawarkan citarasa coklat yang manis tersebut ditaburi didalam adonan roti yang akan dipanggang.
Penulis: Ikhwanul Rubby | Editor: M Iqbal
Laporan wartawan Tribun Pekanbaru, Ikhwanul Rubby
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Memberikan beragam pilihan dan menyediakan hal baru bagi para konsumen setianya, Breadtalk Sadira Plaza Jalan Riau Pekanbaru hadirkan dua pilihan menu baru.
Menu baru yang dihadirkan yakni varian terbaru dari jenis roti yang ditawarkan gerai ini.
Dua menu baru tersebut yakni Chocochip Buns dan BinoQ Fire. "Kedua menu baru ini menyajikan citarasa yang relatif berbeda diantara keduanya," kata Manager Breadtalk Sadira Plaza, Akif, Jumat (21/10).
Ia menjelaskan untuk menu Chocochip Buns menawarkan sajian roti yang kental akan citarasa coklat manis.
Menu ini pada cara pengolahannya chochip yang menawarkan citarasa coklat yang manis tersebut ditaburi didalam adonan roti yang akan dipanggang tersebut.
"Menu bercitarasa manis ini kami tawarkan kepada konsumen seharga Rp 18.500 perporsi," ujarnya.
Pada roti ini persajiannya terdiri dari enam potong. Dengan demikian sajian roti ini bisa disantap bersama enam orang.
Sementara menu BinoQ Fire merupakan roti yang pada bagian tengahnya terdapat sosis ayam yang dipanggang bersamaan abon pedas.
Sajian roti ini dibanderol seharga Rp 10 ribu perporsi. "Roti ini perporsinya cukup mengenyangkan disantap," tuturnya.
Saat ini konsumen yang berbelanja di Breadtalk selain bisa menikmati varian menu terbaru tersebut juga bisa menikmati diskon yang dihadirkan.
Diskon yang ditawarkan yakni sebesar 25 persen setiap kali belanja dengan nominal pembelanjaan senilai Rp 50 ribu.
"Promo ini khusus ditawarkan bagi pengguna uang elektronik Bank Mandiri," pungkasnya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/breadtalk_20161021_215515.jpg)