Liga 2
Bersiap Hadapi Persis Solo, Ini Tempat Latihan PSPS di Sleman
Persis Solo akan menjadi lawan PSPS di laga tandang sebelum berhadapan dengan Cilegon United di Pekanbaru nanti
Penulis: Dian Maja Palti Siahaan | Editor: Afrizal
Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Palti Siahaan
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Skuad PSPS dijadwalkan akan menjalani latihan sore ini.
Latihan direncanakan digelar di lapangan TNI AU Sleman.
Saat ini, Selasa (3/10/2017), skuad PSPS sendiri masih berada di Sleman.
Baca: Rumah Ketua Fraksi Golkar DPRD Riau Dikabarkan Dibom Molotov oleh OTK
Baca: Bukan Saja Peluang ke 8 Besar, PSPS Juga Dapat Ini Setelah Tekuk PSS Sleman
Pada Jumat nanti (6/10/2017), PSPS akan menantang Persis Solo.
"Kita masih di Sleman saat ini. Sore ini, skuad akan latihan di lapangan TNI AU Sleman," kata asisten manajer PSPS Dian Eka Putra, Selasa (3/10/2017).
Persis Solo akan menjadi lawan PSPS di laga tandang sebelum berhadapan dengan Cilegon United di Pekanbaru nanti
Melakoni laga tandang, PSPS sukses meraih poin penuh.
Baca: Sukses Sumbang Medali Popnas, Atlet Binaannya Dapat Bonus, Begini Harapan Pelatih
Baca: Polisi Selidiki Teror Molotov di Rumah Politisi Golkar, Tercium Bau Minyak Tanah
Kemenangan PSPS 3 - 2 atas PSS Sleman, Senin (2/10/2017) kemarin, membuat peluang PSPS lolos ke babak delapan besar terjaga.
Persaingan sengit pun terjadi di group A babak 16 besar ini.
Persis Solo tetap berada dipuncak walau kalah 0 - 2 dari Cilegon United pada laga Senin (2/10/2017).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/psps-berhasil-mengungguli-persis-solo-pada-babak-pertama-dengan-skor-1-0_20170920_160516.jpg)