Terbangun Dengar Anak Nangis, Wanita Ini Curiga Lihat Pintu Jendela Lalu Teriak, Benda Berharga Raib
Seorang pencuri nekat beraksi, Selasa (20/3/2018) dinihari di sebuah rumah, Gang Kapua, Jalan Janur Kuning, Kota Dumai.
Di antaranya ponsel OPPO X9009 Warna Emas, Samsung Galaxy J7 Prime Warna Hitam, dua Ponsel Samsung GT-E1272 dan jam tangan merek Swiss Army warna Silver.
Korban pun merugi hingga puluhan juta rupiah.
"Empat unit ponsel Samsung milik korban hilang. Ada dugaan sudah dibawa pelaku," terang Kapolsek Dumai Timur, Kompol Zamzami kepada Tribun, Selasa sore.
Baca: Ibu 4 Anak Unggah Foto Bagian Tubuh yang Ini, Haters Bilang Jijik & Ingin Muntah, Ada Juga yang Muji
Menurutnya, tim unit reskrim Polsek Dumai Timur sudah melakukan olah TKP.
Mereka juga meminta keterangan dari saksi dan pemilik rumah.
Keberadaan pelaku masih dalam perburuan tim opsnal Polsek Dumai Timur.
"Kita masih selidiki keberadaan pelaku. Sebab ia sudah mencuri sejumlah ponsel dan jam tangan mewah," ulas Zamzami.(fer)