Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Popwil Sumatera 2018

Popwil Sumatera 2018 di Aceh, 8 Atlet Cabor Tenis Meja yang Disiapkan Masih Fokus Latihan

Popwil Sumatera 2018 di Aceh, 8 Atlet Cabor Tenis Meja yang Disiapkan Masih Fokus Latihan

Penulis: Rino Syahril | Editor: Afrizal
Tribunpekanbaru/rinosyahril
Atlet tenis meja jalani latihan di hall A Sport Center Rumbai 

Laporan Wartawan Tribunpekanbaru.com, Rino Syahril

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) Sumatera 2018 di Aceh hanya tinggal beberapa pekan lagi.

Saat ini sebanyak 8 atlet cabang olahraga (Cabor) tenis meja yang disiapkan masih fokus jalani latihan.

Saat ini kata Pelatih Tenis Meja Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) Riau Ruslan kepada Tribunpekanbaru.com, Selasa (25/9/2018), seluruh atlet yang akan disiapkan itu jalani latihan setiap hari.

"Atlet kita latihan setiap hari pagi dan sore di Hall A Sport Center Rumbai, Pekanbaru," ujar Ruslan.

Sebanyak 8 atlet yang disiapkan itu tambah Ruslan terdiri dari 4 putra dan 4 putri.

Baca: Riau Punya 19 Cabor PPLP tapi Baru 2 yang Dibiayai APBN

Baca: Asisten Pelatih PSPS Gusnedi Adang Bocorkan Alasan PSPS Tampil Ngotot Lawan Perserang

Baca: Detik-detik Gol Laga PSPS vs Perserang, Sempat Seri di Babak Pertama

"Untuk namanya belum bisa kita sebutkan, karena masih menunggu SK dari Dispora," ucap Ruslan.

Menghadapi Popwil jelas Ruslan, pihaknya sudah beberapa kali membawa atlet untuk menjalani uji coba.

"Uji coba yang kita lakukan dengan membawa atlet bertanding mengikuti beberapa kejuaraan," ungkap Ruslan.

Hasilnya kata Ruslan lagi, ada beberapa atlet berhasil meraih prestasi.

"Kita berharap prestasi yang diraih itu bisa dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi pada Popwil nanti," papar Ruslan. (*)

Baca: Tak Hanya Drama Korea, 6 Film Korea Romantis Ini Bikin Selalu Jatuh Cinta dan Baper Lho

Baca: Laga PSPS vs Perserang Sore Ini, Sama-sama Koleksi 25 Poin Klasemen Sementara Liga 2

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved