Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Tak Sengaja Pecahkan Vas Bunga, Gadis 13 Tahun Temukan Uang Puluhan Juta Simpanan Ayah Kandungnya

Kejadian bermula saat gadis tersebut berolahraga ringan di pagi hari di ruang keluarga. Saat itu ibunya masih di kamar tiba-tiba mendengar ada suara

Editor: CandraDani
China Press via Tribunnews.com
Tak Sengaja Pecahkan Vas di Rumah, Gadis Ini Temukan Harta yang Disimpan Ayahnya selama 13 Tahun 

TRIBUNPEKANBARU.COM-Menyimpan uang dari pasangan mungkin biasa dilakukan oleh suami atau istri.

Namun nampaknya, guci atau vas bunga bukanlah tempat terbaik untuk menyimpan uang.

Karena bisa saja vas itu pecah dan mengeluarkan semua isi di dalamnya.

Kejadian ini dialami oleh keluarga asal Gaungxi, China.

Baru-baru ini, atau pada bulan Mei 2019, China Press memberiatakan kejadian unik yang menimpa salah satu keluarga.

Seorang ibu amat senang pada putrinya karena ia memecahkan vas bunga.

Baca: Pria Tak Dikenal Bawa Golok Serang Masjid , Jamaah Tadarus Kabur Menyelamatkan Diri

China Press

Baca: Aneh, Wanita Ini Bobol Rumah Orang Lain hanya Untuk Membelai Anjing dan Mencuci Piring

Kejadian bermula saat gadis tersebut berolahraga ringan di pagi hari di ruang keluarga.

Saat itu ibunya masih di kamar.

Saat sang ibu masih di kamar, tiba-tiba ia mendengar suara sesuatu yang pecah di ruang keluarga.

Ia langsung loncat dari tempat tidur dan keluar kamar menuju sumber suara.

Ia lalu melihat vas bunga pecah dengan banyak uang berserakan di sekitarnya.

Sang ibu langsung menghubungi suaminya dan memintanya untuk pulang lagi.

"Ekspresinya berubah saat ia masuk ke dalam rumah," ungkap sang istri.

Sang istri berkata ia menghabiskan waktu paginya menghitung uang itu.

Baca: Obsesi Aneh Pria Tua Pengoleksi Puluhan Boneka Berhantu, Tak Peduli Firasat Buruk Istri

China Press

Total uang yang ada di dalam vas hingga 5000 Yuan atau sekitar 10,5 juta rupiah.

Dilansir oleh China Press, sang suami telah mengumpulkan uang itu selama 13 tahun.

Ia mulai menyisihkan uangnya dan memasukkannya ke dalam vas tahun 2006 setelah ia dan suami membeli rumah.

Sang suami mengatakan bahwa ia menyimpan uang itu dari uang makan bihun.

"Aku menyimpan uang itu dari makan bihun, aku tidak tahu apa yang aku rasakan sekarang," ucapnya.

Baca: Warga Kaget Temukan Makhluk Aneh Ini, Punya Gigi Mirip Manusia dan Badan Seperti Ular

Setelah kepergok menyimpan uang diam-diam, sang suami tak bertele-tele.

Ia langsung mengaku telah menyimpan uang tersebut dari istrinya.

Sang istri tidak marah, tetapi justru merasa konyol.

"Setelah lebih dari 10 tahun, ia hanya menabung beberapa ribu Yuan saja, lucu sekali!" ujar sang istri.(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tak Sengaja Pecahkan Vas di Rumah, Gadis Ini Temukan Harta yang Disimpan Ayahnya selama 13 Tahun


Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved