LINK LIVE Streaming Italy Vs Ecuador FIFA U20 World Cup 2019, Perebutan Juara Ketiga (Video)
LINK LIVE Streaming Italy Vs Ecuador FIFA U20 World Cup 2019, Perebutan Juara Ketiga (Video)
Penulis: Budi Rahmat | Editor: Budi Rahmat
LINK LIVE Streaming Italy Vs Ecuador FIFA U20 World Cup 2019, Perebutan Juara Ketiga (Video)
TRIBUNPEKANBARU.COM- Saksikan pertandingan perebutan tempat ketiga dalam World Cup U20 antara Italia vs Ekuador.
Pertandingan Italia vs Ekuador akan ditayangkan secara langsung mulai pukul 01.30 WIB.
Laga Italia vs Ekuador bisa disaksikan secara langsung di Supersoccer Tv streaming lewat hape dan PC.
Juara baru akan muncul di Piala Dunia U-20 2019 dan sekarang Ukraina menjadi salah satu dari dua kemungkinan tim kampiun tersebut.
Ukraina memastikan diri lolos ke final Piala Dunia U-20 2019 setelah mengalahkan Italia 1-0 di babak semifinal, Selasa (11/6/2019) di Gdynia.
Duel kiper dua klub top Eropa menjadi salah satu tema laga semifinal antara Ukraina dan Italia.
Ukraina memiliki Andriy Lunin, kiper Real Madrid yang membuat cerita karena juga memperkuat timnas senior Ukraina 24 jam sebelum laga semifinal Piala Dunia U-20 2019.
Sementara itu, Italia punya Alessandro Plizzari, yang angkat nama berkat aksi gemilangnya menggagalkan 2 penalti di Piala Dunia U-20 2019.
Kiper Real Madrid ternyata lebih kokoh daripada AC Milan karena Andriy Lunin yang akhirnya lolos ke final dengan raihan hasil clean sheet, bukan Alessandro Plizzari.
Setelah 0-0 di babak pertama, Italia punya peluang bagus pada menit-menit awal babak kedua saat umpan terobosan Roberto Alberico membuat Andrea Pinamonti tinggal berhadapan dengan Lunin.
Namun, tembakan Pinamonti mampu diblok Lunin dengan mudah.
Pada menit ke-65, Serhii Buletsa akhirnya mencetak gol meneruskan umpan silang mendatar dari Yukhyim Konoplia.