Berita Riau
VIDEO: Mahasiswa di Pekanbaru Gelar Aksi Terkait Kabut Asap Akibat Kebakaran Hutan dan Lahan di Riau
Dalam aksi unjukrasa ini, massa menuntut Pemerintah Provinsi Riau untuk menuntaskan kebakaran hutan dan lahan di Riau yang menyebabkan bencana kabut a
Penulis: Dodi Vladimir | Editor: David Tobing
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU -Ratusan mahasiswa dari Universitas Riau menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Gubernur Riau, Senin (4/8/2019).
Mahasiswa yang melakukan aksi demo di kantor Gubernur Riau membawa sejumlah atribut, seperti bendera lembaga mahasiswa dan spanduk yang berisi tuntutan mereka untuk Gubernur Riau.
Dalam aksi unjukrasa ini, massa menuntut Pemerintah Provinsi Riau untuk menuntaskan kebakaran hutan dan lahan di Riau yang menyebabkan bencana kabut asap di Riau.
Baca: Daftar Karhutla Tiap Kabupaten, Sudah 4,5 Ribu Hektare Lahan Terbakar di Riau dan Asap Makin Pekat
Baca: Gubri Syamsuar Rapat Karhutla di Istana Negara, Jokowi Sebut Kabut Asap sudah Ganggu Negara Tetangga
Baca: Pemko Pekanbaru Akhirnya Bayar Tagihan PJU Senilai Rp 15,3 Miliar
"Kita datang kesini untuk menyampaikan keresahan kita atas bencana kabut asap dari kebakaran hutan dan lahan di Riau. Ini keresahan rakyat riau yang resah karena udara riau yang dikotori oleh kabut asap yang mengancam kesalamat rakyat," kata salah seorang mahasiswa menggunakan pengeras suara.
"Hari ini kita lihat, hati dan mata kepala daerah kita sudah buta dan mati, karena tidak mampu menyelesaikan kebakaran hutan dan lahan di Riau yang setiap tahun terus saja terjadi," ujarnya.(Tribunpekanbaru.com/Doddy Vladimir)