Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Bulan Bhakti PKK KKBPK Kesehatan di Bengkalis, Kader PKK Jadi Ujung Tombak

Kabupaten Bengkalis menjadi tuan rumah pencanangan Bulan Bhakti Sosial Kesatuan PKK KKBPK kesehatan tingkat Provinsi Riau tahun 2019.

Penulis: Donny Kusuma Putra | Editor: Hendra Efivanias
Tribun Pekanbaru/Donny Kusuma Putra
PENCANANGAN - Bupati Bengkalis Amril Mukminin, SE,MM memukul gong sebagai tanda pencanangan pencanangan Bulan Bhakti Sosial Kesatuan PKK KKBPK kesehatan tingkat Provinsi Riau tahun 2019 di Duri, Kamis (7/11/2019). 

TRIBUNBENGKALIS.COM, PEKANBARU - Kabupaten Bengkalis menjadi tuan rumah pencanangan Bulan Bhakti Sosial Kesatuan PKK KKBPK kesehatan tingkat Provinsi Riau tahun 2019.

Pencanangan itu dipusatkan di lapangan pasar Sultan Syarif Kasim, Kecamatan Bathin Solopan, Kamis (7/11/2019).

Pencanangan program tersebut ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati Bengkalis Amril Mukminin, SE,MM didampingi Ketua TP PKK Bengkalis, Kasmarni, S.Sos, MMP.

Dalam acara tersebut juga turut hadir Gubenur Riau, Syamsuar yang diwakili, Kepala Dinas Kependudukan, Pencatatan Sipil Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Provinsi Riau, H. Adra Syafril.

Kemudian Ketua TP PKK Provinsi Riau, Misnarni dan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Drs. Agus Putro Proklamasi MM.

Ketua Panitia sekaligus Ketua TP PKK Bengkalis, Kasmarni dalam sambutanya mengungkapkan, pencanangan ini mengangkat tema “Kita Gerakan Keluarga dan Masyarakat Hidup Sehat Menuju Indonesia Sehat".

Gubernur Lemhanas RI Hadir dalam Polkras V FISIP Unri

Sesuai tema itu, TP PKK Bengkalis siap mensukseskan program-program yang telah dicanangkan pemerintah menuju Indonesia Sehat.

"Kami yang merupakan kader PKK akan menjadi unjung tombak dari program pemerintah guna mewujudkan tujuan pemerintah," imbuhnya.

Dirinya juga akan semaksimal mungkin mensukseskan Bulan Bakti Sosial Kesatuan Gerak PKK- Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) Kesehatan 2019 di tingkat kabupaten Bengkalis dan Provinsi Riau.

Timnas U19 Indonesia vs Hong Kong, Video Live Tv Online Piala Asia U19 Jumat Pukul 19.00 WIB

Masih di tempat yang sama, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Agus Putro Proklamasi mengungkapkan, ujung tombak program ini adalah kader-kader PKK.

Dirinya berharap sinergitas antara provinsi Riau dan kabupaten/kota bisa tetap terjaga dalam mensukseskan program tersebut.

"Kita melihat pencanangan ini bisa berdampak positif bagi masyarakat Bengkalis, semoga saja program program yang akan di tuju bisa tercapai," imbuhnya.

Sementara, Adra Syafril mengucapkan selamat atas pencanangan tersebut.

Dirinya berharap, program Keluarga Berencana (KB) bisa sukses di Bengkalis melalui kegiatan ini.

Hal yang terpenting yaitu, program ini akan menimbulkan keluarga yang sehat, kuat dan sejahtera sesuai tujan bersama.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved