Rabu Nanti Hadapi Lalenok United di Leg Kedua, PSM akan Tetap Bermain Menyerang
Pertandingan kedua tim merupakan laga kedua play-off AFC Cup 2020. Pada leg pertama lalu, PSM menang besar dengan skor 1-4.
Penulis: rinaldi | Editor: rinaldi
tribunpekanbaru.com - Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, berharap penampilan skuatnya akan lebih baik ketika menghadapi Lelanok United pada leg kedua play-off Piala AFC 2020, Rabu (29/1) besok di Stadion Pakansari, Bogor. Meski PSM menang 4-1 pada leg pertama lalu, namun menurut Hodak, penampilan Juku Eja masih jauh dari standar yang diharapkan.
PSM Makassar menang 4-1 atas Lelanok United pada leg pertama play-off Piala AFC 2020, Rabu (22/1) pekan lalu. Kemenangan tersebut tentu menjadi modal bagus untuk menjalani leg kedua. Namun kemenangan besar itu tidak lantas membuat Bojan Hodak puas.
Hal itu diungkap Bojan Hodak usai latihan PSM di Lapangan G Senayan, Jakarta, Senin (27/1). Menurut mantan pelatih tim nasional Malaysia U-19 ini, timnya masih menyimpan kelemahan di lini belakang. Itulah mengapa pada latihan tersebut dia lebih fokus membenahi sektor belakang.
"Saya menjelaskan kepada pemain di mana letak kesalahan mereka. Saya berharap mereka paham dan tidak melakukannya lagi saat pertandingan kedua nanti," ujar Hodak.
PSM mendapat giliran menjamu Lalenok United di Stadion Pakansari Kabupaten Bogor, Rabu (29/1) besok. Meski hanya butuh hasil imbang, Hodak tetap meminta pemainnya tampil menekan sepanjang pertandingan.
"Soal skor tidak penting. Saya hanya ingin pemain menganggap pertandingan nanti bagian dari persiapan PSM menghadapi Liga 1 2020. Anda harus tahu kami tidak pernah uji coba sebelum menghadapi Lalenok. Seluruh pemain sangat antusias mengikuti seluruh program yang saya berikan. Ini hal yang baik buat perkembangan tim," tegasnya.
Meski begitu, Hodak meminta manajemen tim mencarikan pemain belakang baru untuk direkrut sebelum Liga 1 bergulir. Permintaan itu disampaikannya kepada CEO PSM, Munafri Arifuddin.
Permintaan Hodak langsung disambut Munafri. Pengusaha 44 tahun ini mengaku akan bergerak cepat mencari pemain yang sesuai keinginan Hodak. "Ada beberapa posisi yang Hodak minta, salah satunya pemain belakang. Saya akan carikan pemain yang sesuai standar dia," ungkap Munafri.
Sejauh ini, PSM telah memiliki sembilan pemain belakang, yaitu Asnawi Mangkualam, Zulkfili Syukur, Wasyiat Hasbullah (bek kanan), Leo Guntara, Firza Andika (bek kiri), Hussein El Dor, Dedi Gusmawan, Hasim Kipuw, dan Abdul Rahman (bek tengah).
Bila nanti ada bek baru didatangkan, besar kemungkinan salah satu pemain belakang yang sudah ada akan dilepas.
Sementara itu, skuad PSM sendiri sudah bergerak dari Jakarta menuju Bogor pada Senin siang kemarin. Mereka akan melanjutkan persiapan di Bogor sampai pertandingan menjamu Lalenok United Rabu besok. (rin/blc)
