Nenek Cicih Ditemukan Tewas
Obrolan Anggota Keluarga Nenek Cicih Tersebar, Sebut Nenek Tewas karena Jatuh di Kamar Mandi
Dalam rangkaian pesan messanger Facebook itu, disampaikan bahwa Cicih tewas karena terjatuh di kamar mandi.
Penulis: Bynton Simanungkalit | Editor: Ariestia
RENGAT - Anggota keluarga masih kaget atas kepergian Cicih (78), warga Desa Petala Bumi, Kecamatan Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).
Pasalnya tewasnya Cicih masih meninggalkan misteri. Terlebih lagi pesan di Facebook dari pemilik rumah tempat kejadian yang juga anak Cicih, tersebar ke publik.
Dalam rangkaian pesan messanger Facebook itu, disampaikan bahwa Cicih tewas karena terjatuh di kamar mandi.
Rumah tempat kejadian merupakan milik anak Cicih, Pegi. Di rumah itu tinggal empat orang anggota keluarga, yakni Cicih, Pegi yang merupakan anak korban, Nur Aisiah, yang merupakan istri dari Pegi, dan Luki anak dari Pegi dan Nur Aisiah.
Namun saat Cicih ditemukan tewas di dalam rumah, Nur Aisiah, Pegi, dan Luki sudah tidak berada di rumah tersebut.
Sementara itu terkait pesan yang tersebar soal tewasnya Cicih, diduga berasal dari anggota keluarga di rumah tersebut.
Berikut isi pesannya:
"Assalamualaikum tth,"
"Teh mohon maaf yg sebenarnya, nenek oyot udh gak ada teh, dia ada di ruang depan teh, tolong di jemput segera dimakamkan, meninggalnya sekitar jam 2 an teh"
"Aku takut teh, takut disalahin nanti dikira aku pulak yang matiin, dia jatuh dari kamar mandi ku teh, kepleset kayanya soalnya waktu dia minta makan dia jalan kedapur sendiri, aku lagi nyusuin Luki teh"
"Mohon jangan salah faham teh ya, tadinya dia teriak2 aku gak tau kalo dia jatuh jadi aku biarin pas ke dapur aku udah liat dia gletak di lantai pas Deket naian pintu, tu ada memar di mukanya"
Terkait pesan itu, Kapolres Inhu, AKBP Efrizal melalui Kasat Reskrim Polres Inhu, AKP Febriandi mengungkapkan bahwa pihaknya masih menyelidiki pengirim pesan tersebut. (Tribunpekanbaru.com/Bynton Simanungkalit).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/nenek-78-tahun-di-inhu-riau-ditemukan-tewas-di-dalam-kamar-tidur-telinga-korban-mengeluarkan-darah.jpg)